Mensesneg Akan Sampaikan Aspirasi Honorer ke Jokowi

:


Oleh Tri Antoro, Jumat, 12 Februari 2016 | 13:34 WIB - Redaktur: R. Mustakim - 262


Jakarta, InfoPublik - Menteri Sekretaris Negara Pratikno segera menyampaikan aspirasi para pengunjuk rasa dari honorer kategori 2 kepada Presiden Joko Widodo. 

"Jadi yang penting substansi aspirasi rekan-rekan itu tersampaikan pada bapak presiden dan presiden mendalami apa yang menjadi aspirasi rekan-rekan," ujar Pratikno di Jakarta, Kamis (11/2).

Pratikno menyarankan supaya honorer K2 tidak memaksakan diri untuk bertemu dengan presiden. Mengingat jadwal saat ini masih padat. Sehingga tidak memungkinkan dipertemukan antara keduanya, namun pihaknya akan segera mengatur pertemuan dengan presiden secepatnya. 

"Pak presiden sangat padat jadwalnya. Sehingga nggak memungkinkan bertemu," imbuhnya.

Diketahui, unjuk rasa tenaga honorer K2 diikuti oleh sekitar 15 ribu orang dari berbagai daerah. Terbanyak datang dari daerah-daerah di Pulau Jawa. Dari Jatim tercatat sebanyak 1.127 orang, Jawa Tengah sebanyak 3.538, DIY 67 orang, Jawa Barat 6.796, ditambah dari Kabupaten Bekasi 1.000, DKI Jakarta 1.000, Banten ada 500.

Dari Sumatera, antara lain dari lampung ada 211 orang, Sumatera Selatan 212 orang, Bengkulu 25 orang, Aceh dan Padang masing-masing lima orang, Medan dan Riau masing-masing dua orang. Ada juga peserta dari Kalimantan Barat sebanyak tujuh orang, Maluku lima orang, Palu tiga orang, Sulawesi Barat tiga orang, Lombok, Bali, Papua masing-masing dua orang.