[HOAKS] Pamflet Pesta Acara Gawai Dayak di Rumah Betang Sanggau

:


Oleh Elvira, Selasa, 7 Juli 2020 | 21:43 WIB - Redaktur: Elvira - 651


Penjelasan :

Beredar sebuah pamflet terkait pesta acara Gawai Dayak di Rumah Betang, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat. Dalam pamflet itu berisi narasi "DENGAN GAWAI NOSU MINU PODI KITA LESTARIKAN KEKAYAAN BUDAYA DAERAH DALAM KEBERAGAMAN UNTUK SANGGAU BERBUDAYA DAN BERIMAN" yang diadakan di rumah Betang 7 Juli 2020.

Faktanya terkait info sebaran pamflet tersebut, Sekretaris Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sanggau, Urbanus mengatakan bahwa acara pesta Gawai Dayak di Rumah Betang Raya Dori Mpulor Sanggau pada 7 Juli tahun 2020 adalah hoaks. 

Urbanus menjelaskan bahwa sesuai dengan surat edaran yang ditandatangani Ketua DAD Kabupaten Sanggau, Yohanes Ontot bahwa apapun bentuk pesta gawai di Kabupaten Sanggau sesuai tingkatannya ditiadakan karena wabah Covid-19.

KATEGORI: HOAKS

Link Counter:

https://pontianak.tribunnews.com/2020/07/06/dad-sanggau-tegaskan-terkait-beredarnya-pamflet-gawai-dayak-di-rumah-betang-7-juli-2020-adalah-hoaks

https://www.borneotribun.com/2020/07/gawai-dayak-di-tiadakan-tetapi-ritual.html

https://kabar.sanggau.go.id/view/sekjen-dad-kabupaten-sanggauminta-agar-foto-hoax-tentang-gawai-dayak-2020-segera-di-hapus/