Seorang petugas Dinas Perumahan Permukiman dan Perhubungan Kabupaten Blora, Jawa Tengah mengatur lalu lintas bagi pengguna jalan saat berlangsung karnaval tingkat Pendidikan Anak Usia Dini dan Taman Kanak-Kanak di jalan GOR Mustika Blora, Sabtu (11/8). Pengaturan jalur yang dilalui peserta karnaval dilakukan agar tidak terjadi kemacetan. Karnaval Pesona Gemerlap Jiwa Nusantara diselenggarakan oleh panitia dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-73 tingkat Kabupaten Blora. Karnaval diikuti 73 PAUD/TK dan 11 Sekolah Dasar. MC Kab. Blora/TeguhMC Kab. Blora/Teguh.