- Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
- Kamis, 11 Juli 2024 | 16:25 WIB
Dua perawat ternak UPTD Balai Inseminasi Buatan (BIB) Disbunnak Kalsel menyiapkan pemeriksaan sapi Madura di halaman Kandang Ternak BIB di Banjarbaru, Rabu (10/7/2024). Balai inseminasi buatan mendapat Sertifikat SNI dari lembaga sertifikasi produk dan benih Kementan untuk dua ekor sapi Madura yang merupakan salah satu inovasi yang dilaksanakan BIB pada 2024 dengan menyalurkan 7.000 semen beku di Kalimantan Selatan. MC Kalsel/scw/ARH