- Oleh MC PROV GORONTALO
- Minggu, 24 November 2024 | 06:48 WIB
Sejumlah warga membeli gula pasir pada Gerakan Pangan Murah yang digelar Pemerintah Provinsi Gorontalo di lapangan Kelurahan Wongkaditi Barat, Kecamatan Kota Utara, Kota Gorontalo, Kamis (7/3/2024). Gerakan Pangan Murah dilaksanakan untuk menstabilkan harga jelang bulan Ramadan. Gula pasir dijual dengan harga Rp18 ribu/kilogram. Lebih murah Rp1.000,00 dibandingkan dengan harga normal di pasaran yang sebesar Rp19 ribu/kilogram. Komoditas pangan lain yang dijual pada Gerakan Pangan Murah di antaranya beras, minyak goreng, cabai, bawang merah, bawang putih, dan telur. MC Prov. Gorontalo/Robbiana/Haris