Sejumlah suporter difabel hadir menyaksikan pertandingan sepakbola Liga 1 di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya,Sabtu (8/7/2023). Pemkot Surabaya telah melakukan penambahan tribun untuk suporter difabel di GBT. Tribun ini diletakkan disamping bangku cadangan pemain. Ada dua tribun yang ditempatkan di sisi utara dan selatan depan tribun VIP. Kapasitas tribun GBT mampu menampung 46.806 orang. Pertandingan sore ini antara Persebaya melawan Barito Putra. MC Prov Jatim/Herlambang/Henry IP