Sejumlah guru serta murid SMPN 2 Bojonegoro memanen sayur hidroponik di atas atap gedung sekolah SMPN 2 Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, Jumat (29/1/2021). Kepala SMPN 2 Bojonegoro, Muslim mengatakan memanfaatkan atap gedung lantai 3 untuk kebun sayur hidroponik, ada enam jenis sayuran hidroponik milik SMPN 2 Bojonegoro ini, antara lain selada merah, pagoda, bawang brazil, selada kriting, daun mint. Kebun berada di lahan seluas 10 x 20 meter dengan memanfaatkan 10 media paralon. Untuk satu media tanam berisi 300 sayuran dan punya 6 media tanam, sehingga ada 1.800 sayuran yang ditanam. MC Kab Bojonegoro/Galih/SMPN 2 Bojonegoro.