BUAT GELANG BIJI BUAH JENITRI

Unduh Foto - Album: SEPTEMBER 2020



Seorang warga membuat gelang tangan dengan merangkai biji buah jenitri  di Kelurahan Mlangsen Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, Senin (7/9/2020). Biji buah ini dibuat gelang tangan karena dipercaya masyarakat memiliki daya elektromagnetik yang bisa mengontrol tekanan darah, memperlancar aliran darah dan stres. Jenitri (Elaeocarpus ganitrus) adalah pohon yang termasuk suku Elaeocarpaceae. Buahnya berwarna ungu dengan biji yang cukup besar dan biasa digunakan sebagai manik-manik penyusun perhiasan. MC Kab. Blora/Teguh.