Sandiaga Ajak Generasi Muda Jakarta Lakukan Germas

:


Oleh G. Suranto, Selasa, 15 Mei 2018 | 17:33 WIB - Redaktur: Juli - 579


Jakarta InfoPublik - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno membuka sosialisasi gaya hidup sehat melalui Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) kepada siswa-siswi di SMKN 27, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Selasa (15/5).

Kegiatan ini bertema Peran Aktif Remaja Menyukseskan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat Menanggulangi Stunting menuju Generasi Muda Sehat dan Berkualitas.

"Saya mengajak masyarakat, anak-anak, remaja generasi muda dan para pelajar untuk senantiasa menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), dengan cara melakukan tujuh kegiatan Germas yaitu aktivitas fisik, konsumsi sayur dan buah-buahan, periksa kesehatan secara rutin, membersihkan lingkungan, menjaga jamban sehat, tidak merokok, dan tidak mengonsumsi Narkoba maupun Miras,” kata Sandiaga pada acara tersebut.

Ia menuturkan pembangunan kesehatan Jakarta harus mendorong upaya promotif dan  preventif, tanpa melupakan aspek kuratif dan rehabilitatif.

Sandiaga juga menegaskan Germas menjadi sinergi para pemangku kepentingan sebagai upaya promotif dan preventif dalam pembangunan kesehatan Jakarta ke depan. Germas sendiri merupakan salah satu implementasi amanat UU Nomor 36 Tahun 2009 yang menekankan pentingnya peran keluarga, lingkungan, dan masyarakat dalam membentuk kebiasaan, perilaku maupun gaya hidup bersih dan sehat.

Kemudian, ia mengingatkan bonus demografi di Indonesia khususnya Jakarta, harus dimanfaatkan dengan gaya hidup sehat dan berdaya saing secara internasional. Ia berharap gaya hidup sehat melalui Germas bagi siswa-siswi SMK se-Jakarta akan membangun generasi emas bagi bangsa Indonesia di masa depan.

"Daya saing bangsa kita terletak pada generasi muda, unggul tidak hanya di negeri sendiri, tetapi juga menjadi Macan Asia. Dalam kaitan itulah, dibutuhkan status gizi baik yang merupakan salah satu faktor penyebab keberhasilan pembangunan kesehatan," ujarnya.

Dalam kegiatan ini, Germas dibuka secara simbolis dengan pemukulan gong oleh Wagub Sandiaga. Sebelumnya para siswa-siswi SMK peserta Germas melakukan senam bersama dan memakan buah sebagai wujud gaya hidup sehat sehari-hari di Jakarta.