Walikota: BRI Punya Semangat Yang Sama Genjot Pariwisata

:


Oleh MC Kota Banda Aceh, Rabu, 29 November 2017 | 10:50 WIB - Redaktur: Kusnadi - 403


Banda Aceh, InfoPublik – BRI menyerahkan 56 unit troli untuk pelabuhan Ulee Lheue. Bantuan ini diserahkan Wakil Pimpinan Wilah BRI Aceh, Agus Ahdiyat kepada Walikota Banda Aceh, H Aminullah Usman SE Ak MM, Selasa (28/11) di Pelabuhan Ulee Lheue.

Aminullah usai menerima bantuan troli tersebut menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada pihak BRI. Menurutnya, BRI dan Pemko Banda Aceh memiliki semangat yang sama dalam menggenjot sektor wisata di Banda Aceh.

“Kita sedang gencarnya-gencarnya menggenjot sektor wisata, bantuan troli ini sangat dibutuhkan oleh wisatawan ketika di pelabuhan Ulee Lheue ini, baik yang bepergian ke Sabang maupun yang tiba disini,” ungkap Aminullah.

Mantan Dirut Bank Aceh ini juga menyampaikan, bantuan troli momentumnnya sangat tepat karena bertepatan dengan even Sail Sabang dimana pelabuhan Ulee Lhueu sedang dipadati penumpang.

“Jadi akan sangat membantu pengunjung yang akan menghadiri Sabang Sail,” tambah Aminullah.

Kata Aminullah, event seperti Sabang Sail merupakan kesempatan langka yang harus dimanfaatkan. Karenya, Banda Aceh harus siap dari semua sisi, termasuk infrastruktur dan juga kesiapan masyarakatnya.

“Buktikan kepada dunia kita sudah siap dan berikan kesan kepada mereka kalau Banda Aceh itu hebat,” pinta Aminullah.

Pada kesempatan ini, Walikota juga mengunjungi posko Jasa Raharja yang telah dibuka di pelabuhan Ulee Lheue. Aminullah sempat mengecek tekanan darah di posko tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, Walikota berharap kerjasama Pemko dengan sejumlah lembaga seperti BRI dan Jasa Raharja akan terus berlanjut dimasa-masa yang akan datang.(MC Kota Banda Aceh/Kus)