Pelatihan Hampir Selesai dan Peserta Harus Kembangkan Usaha

:


Oleh MC Kabupaten Sumenep, Kamis, 13 April 2017 | 20:00 WIB - Redaktur: Tobari - 491


Sumenep, InfoPublik -  Pelaksanaan pelatihan bagi calon wirausaha muda tahap pertama di tahun 2017 ini hampir selesai. Dari jadwal pelatihan selama 25 hari sudah memasuki hari ke 20, dan tinggal 5 hari lagi menyelesaikan kegiatan pelatihan.

Kepala Inkubator Wirausaha STKIP PGRI Sumenep Khairul Asia, M.Si, kepada Media Center, Kamis (13/4), mengungkapkan, kegiatan pelatihan bagi calon wirausaha muda di Sumenep ini memang hampir final dan tinggal beberapa hari selesai.

Karena itu, dalam beberapa hari ini, peserta semakin dimantapkan untuk mengembangkan beberapa jenis hasil pelatihan, agar bisa dikembangkan setelah selesai mengikuti pelatihan.

“Jadi, setelah pelatihan ini selesai, mereka tidak lagi kesulitan untuk mencari pekerjaan, namun bagaimana mereka bisa menciptakan pekerjaan, baik mandiri maupun secara berkelompok bikin unit usaha,”ungkapnya.

Dijelaskan, selama pelaksanaan pelatihan bagi para calon wirausaha muda di Sumenep ini, peserta tidak hanya dilatih untuk menghasilkan produk maupun suskses menghasilkan karya dan mendapat ilmu bagi peserta pelatihan keterampilan perbengkelan, las, menjahit dan semacamnya.

Namun, yang diharapkan mereka juga sudah memiliki kemampuan di bidang manajemen dan pemasarannya.

Sebab, diakui Khairul, jika para instruktur maupun pelatih bagi para calon wirausaha muda ini, memang sengaja mendatangkan orang-orang yang sukses di bidangnya. Bahkan, untuk pelatihan membuat roti dan kue, pihaknya juga mendatangkan chef terkenal dari Kota Surabaya, dimana produk yang dihasilkan memiliki rasa luar biasa dan memiliki nilai jual tinggi,

“Jadi, peserta pelatihan yang sudah banyak memiliki pengalaman mulai dari menghasilkan produk hingga pemasarannya, sangat disayangkan jika nantinya tidak mengembangkan usaha sesuai kemampuan yang sudah dimiliki tersebut,” katanya. (Ren/Esha/Fer/toeb)