4 Hari Operasi Zebra di Meranti, Polisi Belum Lakukan Tilang

:


Oleh Prov. Riau, Senin, 21 November 2016 | 08:47 WIB - Redaktur: Kusnadi - 467


Selatpanjang, InfoPublik –  Sampai hari ke-4 Operasi Zebra Siak Tahun 2016 di wilayah hukum Polres Kepulauan Meranti, petugas Satuan Lalulintas di lapangan belum menjatuhkan sanksi Tilang.

Hal itu diungkapkan Kepala Satuan lalulintas Polres Kepulauan Meranti, AKP Yohanes Basri Regama SIp, saat dikonfirmasi wartawan tentang data penindakan Operasi Zebra Siak 2016, Minggu (20/11 ).

"Sampai hari ke-4 kemarin kita baru memberi tindakan teguran sebanyak 45 teguran tertulis. Tilang nihil," ungkap Kasat Lantas.

Meski sudah mengeluarkan 45 teguran tertulis, Kasat Lantas menilai tingkat kepatuhan para pengendara kendaraan bemotor di Kabupaten Kepulauan Meranti, khususnya di Kota Selatpanjang sudah mulai membaik.

"Masyarakat sudah banyak yang tertib berlalulintas," ujar Kasat Lantas AKP Yahanes Basri Regama.

Sebelumnya, Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Barlianyah SIK, saat gelar pasukan Operasi Zebra Siak tahun 2016, meminta dukungan seluruh stakeholder dalam menciptakan Kamtibcarlantas.

Terhadap para pelanggar lalulintas, ungkapnya, dilakukan tindakan yang dimaksudkan agar terbangun budaya pengguna jalan yang lebih tertib lagi.

"Harapan kita masyarakat mengubah budaya yang tadinya melanggar bisa sama-sama kita perbaiki, sehingga masyarakat betul-betul dari hati tertib lalulintas dan menjadikannya cermin budaya kita," kata Kapolres.

Untuk diketahui, Operasi Zebra Siak Tahun 2016 sudah dimulai sejak tanggal 16 sampai 29 November 2016 nanti secara serentak di seluruh wilayah indonesia.(MC Riau/san/Kus)