Gubernur Minta Sengketa Lahan Segera Dituntaskan Kepala BPN Riau Baru

:


Oleh Prov. Riau, Kamis, 27 Oktober 2016 | 09:10 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 313


Pekanbaru, InfoPublik  - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman mendesak Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Riau, untuk segera menuntaskan masalah sengketa pembebasan lahan di Riau.Dia mengatakan, pembangunan

Tol Pekanbaru-Dumai adalah salah satu proyek strategis nasional, yang saat ini terbentur masalah. Hingga kini, masalah pembebasan lahan proyek jalan bebas hambatan itu belum juga kelar.

"Bagaimana tol ini bisa disegerakan. Masalah pembebasan lahan sendiri sampai saat ini masih stagnan," katanya, Rabu (26/10).

Masalah tol dianggap menjadi prioritas utama yang harus diselesaikan. Mengingat, hadirnya jalur ini sangat membantu pertumbuhan ekonomi Riau. Dalam hal ini Pemerintah Provinsi Riau menyadari betul bagaimana fungsi dan peran hadirnya tol bagi kepentingan Riau.

Proyek strategis milik pemerintah pusat ini, saat ini masih terbentur masalah pembebasan lahan. Sejumlah masyarakat pemilik tanah meminta angka yang lebih tinggi dari kesanggupan pemerintah.

Selanjutnya, saat ini upaya menggesa pembangunan tol Pekanbaru-Dumai sudah dikomunikasikan dengan Kantor Staf Presiden, beberapa waktu lalu bersama Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setdaprov Riau, Masperi.Hasilnya, pembebasan lahan urusan PBN dan pihak Kementerian yang bersangkutan. Pemerintah Provinsi Riau hanya sebatas memediasi. (MC Riau/mtr/eyv)