Komisi IX DPR RI Kagumi LTSP Pemkab Gianyar

:


Oleh MC Kabupaten Gianyar, Selasa, 3 Mei 2016 | 13:49 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 626


Gianyar, InfoPublik - Gianyar-19 Anggota Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI memanfaatkan masa resesnya untuk berkunjung ke Kabupaten Gianyar.

Komisi yang membidangi kesehatan, ketenagakerjaan tersebut melakukan peninjauan ke kantor Layanan Terpadu Satu Pintu (LTSP) di Buruan, Blahbatuh yang diresmikan beberapa waktu lalu, Selasa, (3/5).

Wakil Ketua Komis IX DPR RI, Pius Lustrilanang, mengatakan, kunjungan kerja ke Kabupaten Gianyar merupakan rangkaian kegiatan di masa reses persidangan IV tahun 2015-2016.

Diharapkan nanti usai kunjungan, DPR RI mendapatkan masukan secara langsung, dari program pemerintah daerah, mitra kerja, maupun masyarakat umum tentang realisasi anggaran yang dibiayai pemerintah pusat melalui APBN.

Ia mewakili rombongan mengapresiasi khusus program LTSP milik Pemkab Gianyar. Pasalnya, layanan tersebut dapat mempermudah akses masyarakat umum untuk mengadu nasib menjadi tenaga kerja Indonesia (TKI).

Hal itu sesuai dengan amanat Presiden RI Joko Widodo yang mengintruksikan pelayanan publik birokrasi harus dibuat sesederhana dan seefektif mungkin.

”Layanan ini bentuk reformasi birokrasi, kami apresiasi langkah Pemkab,”katanya. Ia mengungkapkan, usai mendapat masukan dari Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Gianyar, dia bersama tim akan segera melakukan pembahasan terkait keberlangsungan program ketengakerjaan ke depan,"ujarnya.

Segala bentuk aspirasi, akan diperjuangkan di pusat. Sementara, Asisten I Setda Gianyar Cokorda Agusnawa, didampingi Kadisnakertrans Kabupaten Gianyar Gde Widarma Suharta mewakili Bupati Gianyar mengatakan, 22 Februari – 14 April telah dilakukan uji coba pelayanan dan selama 54 hari pelaksanaan uji coba pelayanan, telah terlayani sebanyak 3.724 orang tenaga kerja dalam berbagai jenis layanan di antaranya, Layanan Pendaftaran Pencari Kerja (AK-1), Pendaftaran Penerbitan Rekomendasi Pasport, Layanan Legalisir Perjanjian Kerja TKI, Layanan Bursa Kerja Online, Konsultasi TKI luar negeri dan lainnya.

Sementara, tahun 2015 jumlah tenaga kerja Gianyar yang berangkat ke luar negeri sebanyak 850 orang, dan sejak Januari sampai dengan Maret 2016 sebanyak 386 orang, atau rata-rata setiap bulannya sebanyak 125 orang, jumlah ini belum termasuk tenaga kerja Gianyar yang berangkat keluar negeri, tanpa menggunakan KTKLN, yang sampai saat ini belum tercatat, dan diperkirakan jumlahnya dua kali lipat dari jumlah yang tercatat. Ada 10 lembaga yang bergabung di LTSP, dengan 15 jenis layanan yang disediakan bagi tenaga kerja, dalam maupun luar negeri. (MC. Gianyar/Humas/Eyv)