Polres Raja Ampat Canangkan Penggunaan Masker

:


Oleh MC KAB RAJA AMPAT, Kamis, 10 September 2020 | 22:52 WIB - Redaktur: Tobari - 647


Raja Ampat, InfoPublik – Kepolisian Resort  (Polres) Raja Ampat mencanangkan penggunaan masker untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Raja Ampat, Kamis (10/9/2020).

Kapolres Raja Ampat  AKBP Andre Julius Wiliam Manuputti, SIk, dalam amanatnya menjelaskan kampanye pemakaian masker serentak se-indonesia merupakan kegiatan yang dicanangkan oleh Kapolri untuk dilaksanakan serentak se-indonesia baik tingkat Polda maupun Polres.

Salah satu tujuan pokok, kata AKBP Andre Julius Wiliam Manuputti, SIk  adalah mengajak masyarakat serta seluruh stakeholder untuk bersama-sama dalam setiap kegiatan dalam setiap melakukan aktivitas tidak pernah melupakan masker untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Dirinya berharap dengan adanya kampanye bermasker atau gerakan memakai masker ini semua instansi yang ada bisa memberikan contoh yang baik kepada masyarakat dalam hal kegiatan khususnya untuk memakai masker.

Terkait Raja Ampat yang saat ini sedang menghadapi pesta demokrasi pemilihan kepala daerah, Kapolres berpesan setiap tahapan Pilkada tetap mengacu padaa protokol kesehatan.

“Kedepannya pemakaian masker ini bisa terlaksana dari seluruh lapisan masyarakat termasuk dengan instansi ini yang ada di Kabupaten Raja Ampat,” katanya.

Dirinya mengajak seluruh masyarakat Raja Ampat untuk membiasakan diri menggunakan masker dan setiap orang mengkampanyekan penggunaan masker kepada orang lain untuk mencegah penyebaran Covid-19.  (MC.Kab.Raja Ampat/Petrus Rabu/toeb)