Persiapan Penas KTNA XVI Terus Digenjot

:


Oleh MC KOTA PADANG, Kamis, 22 Agustus 2019 | 05:24 WIB - Redaktur: Tobari - 172


Padang, InfoPublik - Pemko Padang terus menggenjot persiapan untuk menyukseskan acara berskala nasional Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan (Penas KTNA) XVI 2020.

Saat ini Pemko Padang melalui Dinas Pertanian Kota Padang sedang dalam tahap proses pembangunan infrastruktur dan fasilitas penunjang lainnya.

Kepala Dinas Pertanian Kota Padang, Syaiful Bahri, Rabu (21/8/2019) mengatakan, persiapan menyambut gelaran acara nasional tersebut terus digenjot.

“Beberapa waktu lalu kita telah melaksanakan rapat pembahasan terkait gelar teknologi peternakan bersama Dinas Peternakan Sumbar. Rapat tersebut membahas beberapa desain pembangungan fasilitas untuk Penas KTNA XVI,” katanya.

Saat ini, proses pembangunan dan perbaikan fasilitas tengah berlangsung. Seperti jalan di Palariak sudah dalam pengaspalan dan jalan menuju pemondokan di Sungai Lareh juga sudah diperlebar sekitar 9 sampai 10 meter.

Sementara untuk pembangunan penginapan bagi para tamu, pengerjaannya sudah mencapai 80%. “Saat ini pengerjaan penginapan sudah bisa ditempati oleh 40.000 orang. Target kita bisa dihuni oleh 50.000,” bebernya.

Untuk lokasi penginapan tersebut berjarak 2 Km dari tempat acara Penas KTNA XVI di dekat Kantor Balaikota Padang.

Dia menambahkan, selain pembangungan fasilitas jalan yang sedang berlangsung, Pemko Padang juga sedang melakukan pembersihan lahan yang akan digunakan untuk kegiatan Penas KTNA XVI.

“Saat ini kami juga sedang pengerjaan jalan untuk tamu VIP dan pembersihan lahan,” tuturnya.

Dia menargetkan sesuai rencana awal, semua fasilitas penunjang Penas KTNA XVI bisa digunakan pada bulan Juni 2020 mendatang. (MC Padang/Aisha/toeb)