Wali Kota Buka Turnamen Sepakbola HUT Kota Banda Aceh

:


Oleh MC PROV ACEH, Senin, 22 April 2019 | 05:18 WIB - Redaktur: Tobari - 188


Banda Aceh, InfoPublik – Selain menyelenggarakan jalan santai, zikir akbar, tarhib Ramadhan dan sejumlah kegiatan lainnya, HUT Kota Banda Aceh ke-814 juga dimeriahkan dengan event olaharaga, seperti turnamen sepakbola antara kecamatan, sepakbola SKPD, bulutangkis dan tenis lapangan.

Semua event olahraga HUT Kota Banda Aceh itu resmi dimulai Minggu (21/4/2019) dari Stadion H Dimurtala Lampineung. Tendangan kehormatan dari Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman mendandai kegiatan ini dimulai. 

Didampingi Wakil Wali Kota Zainal Arifin, dan Kadispora Kota Hamdani, sosok yang akrab disapa ‘Carlos Aceh’ ini, melepaskan tendangan keras sesaat sebelum laga perdana antara Ulee Kareng versus Kutaraja.

Kata Wali Kota, turnamen ini digelar dalam rangka meningkatkan tali silaturrahmi sesama warga kota Banda Aceh.

Selain itu, turnamen ini juga sebagai sarana mendorong masyarakat mengingat kembali sejarah panjang kota ini dengan harapan semakin menumbuhkan rasa kebanggaan dan kecintaannya. Memberi kesempatan bagi talenta talenta muda Banda Aceh juga menjadi salah-satu tujuan dari turnamen ini diselenggarakan.

“Dengan turnamen ini kita berharap semakin meningkatkan tali silaturrahmi sesama warga kota. Selain itu juga sebagai ajang mecari bibit bibit pemain lokal yang kemudian diharapkan mampu berprestasi mengharumkan nama Banda Aceh dan Aceh di pentas sepakbola nasional,” harap Aminullah.

Kepada seluruh pemain, Bang Carlos meminta mereka tampil maksimal dan selalu menjunjung tinggi sportivitas. Kepada wasit dan perangkat pertandingan juga diminta mampu memimpin dengan baik sehingga pertandingan akan berjalan lancar.

Sementara itu, Wakil Wali Kota menyampaikan turnamen sepakbola HUT Kota menjadi bukti komitmen Pemko Banda Aceh terhadap pembinaan olahraga, bukan hanya sepakbola, tapi juga cabang-cabang lainnya seperti bulutangkis dan tenis.

Turnamen sepakbola antar kecamatan ini diikuti oleh 9 tim Kecamatan yang ada di Banda Aceh. Pertandingan perdana dimenangkan Ulee yang mampu mengkasaskan Kutaraja 3-0.

Turnamen yang ini mengusung sistem gugur ini digelar dari 21 s/d 25 April. Kepada juara akan diberikan hadiah berupa piala dan uang pembinaan yang akan diserahkan Wali Kota. Total hadiah yang disediakan untuk turnamen ini berjumlah Rp26 juta. (mkk/toeb)