Aksi Kemanusiaan Personil Sabhara dalam Membantu Warga

:


Oleh MC KAB BALANGAN, Jumat, 18 Januari 2019 | 13:05 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 328


Paringin, InfoPublik - Terbalut dalam kegiatan Patroli rutin, Kesigapan personel Patroli satuan Sabhara Polres Balangan diuji dengan terjadinya peristiwa laka tunggal, Kamis (17/1/2019) siang.

Diseniori Bripda A. Habibi, beserta 3 orang anggotanya, membantu warga desa Batu Merah kecamatan Lampihong, Riati (58) yang terjatuh dari sepeda dan mengalami patah kaki.

Menolak untuk dibawa ke rumah sakit, anggota Patroli langsung membawa korban ke tukang pijat tradisonal (tukang urut) yang juga masih di sekitar lokasi desa Batu Merah kec. Lampihong sesuai permintaan korban.

Aksi kemanusian yang dilakukan personel Satuan Sabhara tersebut dibenarkan Kasat Sabhara AKP Tukiman, mewakili Kapolres Balangan, dijelaskannya, petugas Patroli sudah memiliki tujuan rutin yang terprogram dalam pemetaan menjaga situasi aman.

“Kejadian tersebut ditemui petugas usai melaksanakan patroli obyek vital dan perkantoran khususnya penyelenggara Pemilu 2019 di Paringin, saat melintas di kecamatan Lampihong tepatnya di desa Batu Merah, petugas menjumpai Riati jatuh dari sepeda dan menolongnya,” terangnya.

Tindakan sigap personel Patroli ini menjadikan tolak ukur pelayanan Polres Balangan dalam menyikapi setiap permasalahan yang terjadi di masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut pula, Kasat Sabhara AKP Tukiman saat ditemui memberikan imbauan kepada warga untuk tetap waspada, berhati – hati dalam berkendara serta laporkan setiap kejadian kepada pihak kepolisian terdekat.

“Jangan ragu untuk melapor kepada Polisi setiap adanya kejadian , kami akan cepat merespon,” ungkapnya. (MC Balangan/Lulus/eyv)