Jelang Pelaksanaan Pemilu 2019 Keberadaan Media Harus Netral

:


Oleh MC KAB SORONG, Senin, 14 Januari 2019 | 13:40 WIB - Redaktur: Noor Yanto - 209


Sorong, InfoPublik -  Dinamika politik menjelang pelaksanaan  Pemilu 2019, baik pemilihan presiden dan wakil presiden maupun pemilihan, DPR, MPR, DPD, DPRD provinsi maupun DPRD di tingkat kabupaten/kota, diharapkan peran media massa harus netral dan berimbang. Karena hal ini turut dipengaruhi oleh pemberitaan media massa yang ikut memberikan sumbangsih, diharapkan berita disajikan tidak tendensius dan memenuhi unsur keberimbangan atau cover bothside sesuai kaidah jurnalistik.

Demikian disampaikan Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir di Aimas, Minggu (13/1), di mana menurutnya  peran penting media atau jurnalis sangat fundamental, sehingga dengan peran tersebut diharapkan pelaksanaan Pemilu berjalan lancar, aman, damai dan demokratis.

"Media kita minta untuk menjalankan tugasnya dengan profesional, sampaikan berita dengan jujur, jangan tendensius agar masyarakat mendapatkan pencerahan kalau media sudah tidak netral tidak berimbang, maka sulit untuk demokrasi bisa berjalan baik," ujar Haedar.

Selain peran penting media, Haedar Nashir juga mengingatkan agar penyelenggara dan pengawas Pemilu bekerja netral, independen guna Pemilu 2019 yang demokratis, harapnya. (MC Kab. Sorong/wahyudi kho/rim)