Imunisasi MR Puskesmas Cipadu Lancar

:


Oleh MC Kota Tangerang, Rabu, 23 Agustus 2017 | 08:35 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 1K


Tangerang, InfoPublik - Pelaksanaan imunisasi Campak dan Rubella (MR) yang dilaksanakan bagi siswa sekolah mulai TK atau PAUD hingga ditingkat SMA di wilayah kerja puskesmas cipadu saat ini masih berlangsung.

Sejauh ini pelaksanaan imunisasi itu, dikatakan H Fauzi, Kasubag Tata Usaha (TU), baru-baru ini, Puskesmas Cipadu berlangsung dengan lancar.

“Tenaga medis kami berkoordinasi dengan baik dengan pengajar di sekolah untuk memperlancar pemberian imunisasi ini ,” jelasnya. Dikatakannya lagi bahwa sekolah sasaran yang berada di wilayahnya ada sebanyak 43 sekolah dan 46 posandu.

“Untuk Tk ada18 sekolah dengan 616 siswa, sementara tingkat SD ada17 sekolah dengan jumlah 6420 siswa dan untuk  SMP ada 4 sekolah dengan jumlah siswa 620 orang,” paparnya.

Jumlah itu ditambah lagi dengan siswa ditingkat SMA atau yang sederajat dengan jumlah 580 siswa. Sementara untuk posyandu akan melayani untu 46 posyandu.Dia juga menjelaskan bahwa kelancaran pelaksanaan imunisasi dimulai dari sosialisasi yang telah dilakukan. (MC.Kota Tangerang/Eyv)