BPK RI Berikan WTP Kepada Pemda Maluku Tenggara.

:


Oleh MC Kabupaten Maluku Tenggara, Rabu, 15 Juni 2016 | 08:52 WIB - Redaktur: Tobari - 316


Langgur, InfoPublik – Sebuah keberhasilan yang luar biasa  diraih Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara, ketika memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara Tahun 2015.

Sekda Maluku Tenggara Petrus Beruatwarin, lewat akun pribadinya, Selasa (14/6), mengemukakan, keberhasilan ini sebagai wujud komunikasi, koordinasi dan kerja sama yang baik dan sinergitas antara Pemkab dengan DPRD Kabupaten Maluku Tenggara bersama semua elemen masyarakat di bumi Larvul Ngabal.  

Ia juga menyampaikan terima kasih atas nama Pemerintah Daerah Maluku Tenggara kepada semua pihak yang selalu bersama Pemda menjalankan program kegiatan secara berkelanjutan demi menuju Maluku Tenggara Sejahtera.

Terkait prestasi yang diperoleh, yaitu opini WTP dari BPK RI, Beruatwarin mengatakan semoga prestasi yang dicapai ini terus dipertahankan serta Tuhan Yang Maha Kuasa selalu menyertai dan merahmati kita semua dalam menjalankan tugas dan pelayanan membangun negeri ini. (MC Malra/semuel/toeb)