Hari Ketiga Pleno Rekapitulasi, Kapolres Monitoring Gudang Logistik PPK Kecamatan Bintang

: Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra, kembali melakukan pengecekan kesiapan untuk Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu di tingkat PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan), hari ini di Kecamatan Bintang kabupaten setempat, pada Senin (19/2/2024).


Oleh MC PROV ACEH, Selasa, 20 Februari 2024 | 08:36 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 116


Takengon, InfoPublik  – Hari ketiga pleno rekapitulasi di tingkat kecamatan, Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra, kembali melakukan pengecekan kesiapan untuk Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu di tingkat PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan),  di Kecamatan Bintang kabupaten setempat, pada Senin (19/2/2024).

Dalam kegiatan itu, Kapolres di dampingi Kasat Samapta Polres Aceh Tengah Iptu Akup, mengecek gudang logistik surat suara pemilu dan kesiapan pengamanan proses Pleno PPK. Ia juga memberikan arahan kepada petugas keamanan dan panitia yg ditemui, agar melaksanakan kegiatan dengan baik dan benar.

“Kami akan terus memastikan bahwa setiap tahapan Pemilu 2024 ini berjalan sesuai dengan aturan dan berlangsung aman,” ujar Dody.

Dapat kami jelaskan, Sampai saat ini hari ketiga berjalannya pleno rekapitulasi di tingkat PPK, di 14 Kecamatan Kabupaten Aceh Tengah, berjalan aman dan terkendali”pungkasnya.

Kata Dody, Kepolisian Resor Aceh Tengah akan terus berkoordinasi dengan semua pihak terkait guna menjamin keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu di Kabupaten setempat.

“Kami juga akan terus menghimbau seluruh warga masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban, agar proses tahapan pemilu 2024 berjalan aman dan kondusif sebagaimana yg kita harapkan”ujar Dody. (MC/01)