Sinergi Eksekutif-Legislatif Riau: Rekomendasi LKPJ Jadi Dasar Kebijakan

:


Oleh MC PROV RIAU, Jumat, 23 Mei 2025 | 14:18 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 224


Pekanbaru, InfoPublik — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau secara resmi menyampaikan laporan hasil kerja Panitia Khusus (Pansus) atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun Anggaran 2024.

Dokumen tersebut diserahkan oleh Wakil Ketua DPRD Riau, Budiman Lubis, kepada Wakil Gubernur Riau, SF Hariyanto, dalam Rapat Paripurna DPRD Riau, Kota Pekanbaru, Kamis (22/5/2025).

SF Hariyanto menegaskan bahwa LKPJ merupakan bagian dari mekanisme tata kelola pemerintahan yang telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, PP Nomor 13 Tahun 2019, serta Permendagri Nomor 15 Tahun 2024.

“LKPJ memuat dasar hukum pelaksanaan, visi-misi kepala daerah, penjabaran serta perubahan APBD, hingga capaian kinerja urusan pemerintahan daerah,” jelas SF Hariyanto di Ruang Paripurna DPRD.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya rekomendasi DPRD sebagai bahan penyusunan perencanaan, penganggaran, hingga kebijakan strategis di masa mendatang, sebagaimana diatur dalam Pasal 20 PP Nomor 13 Tahun 2019.

“Rekomendasi ini sangat penting untuk membangun sinergi antara legislatif dan eksekutif agar pembangunan daerah lebih tepat sasaran,” lanjutnya.

Pemprov Riau menyatakan telah mulai menindaklanjuti sejumlah poin rekomendasi secara bertahap, antara lain peningkatan pelayanan kesehatan di semua tingkatan fasilitas, termasuk penyediaan alat kesehatan dan obat-obatan.

Kemudian, Pemprov berkomitmen meningkatkan kualitas peserta didik di berbagai aspek, memperluas daya tampung PPDB, serta memperhatikan peningkatan kapasitas tenaga pendidik dan layanan pendidikan bagi penyandang disabilitas.

Selain itu, ketahanan pangan dan optimalisasi kinerja organisasi perangkat daerah (OPD) turut menjadi prioritas dalam rangka menjamin efektivitas pelaksanaan program pembangunan.

“Atas nama Pemerintah Provinsi Riau, kami menyampaikan terima kasih atas masukan yang konstruktif dari DPRD. Ini menjadi bekal penting untuk perbaikan dan peningkatan pelayanan publik ke depan,” tutup SF Hariyanto.

(Mediacenter Riau/wjh)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 18 Juni 2025 | 14:55 WIB
Pemprov Riau Libatkan Akademisi Rumuskan Masa Depan Pembangunan
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 18 Juni 2025 | 14:51 WIB
Satu Rumah Satu Sarjana: Program Pemprov Riau Cetak Wirausahawan Muda
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Senin, 16 Juni 2025 | 08:02 WIB
Inhil Dapat Hadiah Kapal Roro, Rute Tembilahan-Batam Resmi Dibuka
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Minggu, 15 Juni 2025 | 02:11 WIB
SPMB 2025 Riau Diawasi Ketat, Pemprov Siap Tindak Kecurangan
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Rabu, 11 Juni 2025 | 20:30 WIB
Lobi Anggaran Pembangunan ke Pusat, Anggota DPR RI Puji Gubernur Riau