- Oleh MC KOTA PADANG
- Rabu, 18 Juni 2025 | 15:39 WIB
:
Oleh MC KOTA PADANG, Rabu, 21 Mei 2025 | 09:50 WIB - Redaktur: Pasha Yudha Ernowo - 178
Padang, InfoPublik – Warga Kota Padang kini bisa mendapatkan layanan Cek Kesehatan Gratis (CKG) dengan lebih mudah dan fleksibel. Dinas Kesehatan Kota Padang telah menerapkan sistem One Stop Service di seluruh puskesmas yang tersebar di 11 kecamatan, sebagai bentuk upaya peningkatan layanan kesehatan preventif bagi masyarakat.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, dr. Srikurnia Yati, menyampaikan bahwa program ini kini tersedia di 24 puskesmas aktif dan dapat diakses kapan saja, tidak lagi dibatasi pada hari ulang tahun warga sebagaimana ketentuan sebelumnya.
“Kita sudah menyosialisasikan program ini bersama pihak kecamatan dan kelurahan. Kini masyarakat bisa cek kesehatan gratis sesuai kebutuhan, tidak perlu menunggu ulang tahun,” ujar Srikurnia, Selasa (20/5/2025).
Inisiatif ini diambil sebagai tindak lanjut dari revisi Permenkes terbaru yang membuka ruang lebih luas bagi pelaksanaan program CKG. Selain layanan di puskesmas, Dinas Kesehatan juga aktif menyurati instansi pemerintahan dan sekolah agar pelaksanaan CKG bisa dilakukan langsung di lingkungan mereka.
“Kami menargetkan 10 persen warga Kota Padang sudah mengikuti program CKG dalam dua bulan ini,” tambahnya.
Program CKG sendiri merupakan inisiatif nasional yang diluncurkan pada 10 Februari 2025, sebagai bagian dari "kado ulang tahun negara" untuk rakyat Indonesia. Tujuannya adalah mendeteksi penyakit secara dini, meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat, serta mencegah penyakit kronis sebelum menimbulkan komplikasi serius.
Jenis layanan yang ditawarkan meliputi: Pemeriksaan tekanan darah, Gula darah dan kolesterol, Pemeriksaan gigi, Edukasi kesehatan, dan lainnya.
Inovasi pelayanan CKG berbasis One Stop Service di Padang tidak hanya memperluas jangkauan layanan, tetapi juga menempatkan pelayanan kesehatan sebagai hak dasar warga yang mudah diakses, cepat, dan bebas biaya.
Langkah ini juga sejalan dengan misi Pemerintah Kota Padang dalam menciptakan kota sehat dan inklusif, serta memperkuat sistem pelayanan kesehatan primer di tingkat masyarakat.
Dengan keterlibatan aktif berbagai pihak – dari puskesmas hingga kelurahan – CKG menjadi langkah konkret mendorong transformasi layanan kesehatan yang lebih responsif dan merata di Kota Padang. (MC Padang/RA/ Samsu Rizal / Rusdi PH / Agung H / Darma Surya)