Kebaya RUN 2025, Spirit Perempuan Sehat dan Bugar di Sumsel

:


Oleh MC PROV SUMATERA SELATAN, Minggu, 18 Mei 2025 | 21:58 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 310


Palembang, InfoPublik – Sekretaris Daerah Provinsi Sumatra Selatan (Sumsel), Edward Candra, secara resmi membuka acara Kebaya RUN 2025 di halaman Kantor DPRD Provinsi Sumsel, Kota Palembang,  Minggu (18/5/2025).

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (PERWOSI) Sumatra Selatan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-70 Pemerintah Provinsi Sumatra Selatan.

Acara unik ini menarik perhatian lebih dari 1.000 peserta, sebagian besar di antaranya adalah perempuan yang mengenakan kebaya, menjadikan Kebaya RUN sebagai simbol sinergi antara olahraga dan pelestarian budaya nasional.

Edward Candra menyampaikan apresiasi kepada PERWOSI atas inisiatifnya menyelenggarakan Kebaya RUN pertama di Sumatra Selatan. Ia menilai kegiatan ini menjadi momentum penting dalam menggalakkan gaya hidup sehat di kalangan perempuan, sekaligus melestarikan nilai-nilai budaya.

“Olahraga lari kini menjadi tren positif dalam mewujudkan Sumatra Selatan Bugar. Mari kita jadikan olahraga sebagai bagian dari keseharian, apapun jenisnya,” ajak Edward.

Ia juga berharap, kegiatan ini mampu melahirkan lebih banyak perempuan tangguh di Sumatra Selatan yang sehat jasmani, segar rohani, dan percaya diri.

Kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni, lomba kostum kebaya terbaik, dan kampanye gaya hidup sehat untuk perempuan. Antusiasme masyarakat dan partisipasi lintas usia menjadikan Kebaya RUN sebagai simbol kolaborasi positif antara tradisi dan tren hidup aktif di era modern.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV SUMATERA SELATAN
  • Selasa, 20 Mei 2025 | 15:38 WIB
Pemprov Sumsel Peringati Harkitnas, Dukung Transformasi Digital dan Kesejahteraan Sosial
  • Oleh MC PROV SUMATERA SELATAN
  • Sabtu, 17 Mei 2025 | 13:54 WIB
Program GENCARKAN dan SMSC Senjata Baru Pemprov Sumsel Lawan Pengangguran
  • Oleh MC PROV SUMATERA SELATAN
  • Sabtu, 17 Mei 2025 | 13:22 WIB
Sriwijaya Bukan Sekadar Sejarah, tapi Inspirasi Pembangunan
  • Oleh MC PROV SUMATERA SELATAN
  • Jumat, 16 Mei 2025 | 18:39 WIB
HUT ke-79 Sumsel, Gubernur Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan
  • Oleh MC PROV SUMATERA SELATAN
  • Senin, 17 Februari 2025 | 11:58 WIB
Menjelang Akhir Masa Jabatan, Pj Gubernur Sumsel Tekankan Keberlanjutan Program
  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Kamis, 9 Januari 2025 | 20:20 WIB
Pj Gubernur Sumatra Selatan: Sinergi Daerah Kunci Pembangunan Inklusif
  • Oleh MC KAB MUARA ENIM
  • Jumat, 3 Januari 2025 | 06:21 WIB
Kinerja OPD Muara Enim 2024 Dapat Apresiasi, Fokus Tingkatkan Pelayanan Publik
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 1 November 2024 | 15:00 WIB
Dukung Swasembada Pangan, Pemerintah Genjot Rehabilitasi Bendungan dan Irigasi