Wali Kota Dumai Terima Kunjungan Silaturahmi Dandenpom I/3 Pekanbar

: Wali Kota Dumai Paisal menyambut hangat kunjungan kerja Komandan Detasemen Polisi Militer (Dandenpom) I/3 Pekanbaru Mayor CPM Venda Kristian Barus beserta rombongan ke Kantor Wali Kota Dumai. (dok. MC Kota Dumai)


Oleh MC KOTA DUMAI, Kamis, 15 Mei 2025 | 01:31 WIB - Redaktur: Wahyu Sudoyo - 164


Dumai, InfoPublik - Wali Kota Dumai Paisal menyambut hangat kunjungan kerja Komandan Detasemen Polisi Militer (Dandenpom) I/3 Pekanbaru Mayor CPM Venda Kristian Barus beserta rombongan ke Kantor Wali Kota Dumai.

Mayor CPM Venda Kristian Barus menjelaskan bahwa maksud dan tujuan pertemuanya bersama Wali Kota Dumai merupakan bentuk silaturahmi sekaligus memperkuat sinergitas antara institusi TNI dan Pemerintah Daerah, khususnya dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kota Dumai.

"Kami berharap, silaturahmi ini semakin mempererat kerjasama yang telah terjalin antara Denpom dengan Pemerintah Kota Dumai. Kami siap bersinergi dengan Wali Kota Dumai dan Wakil Wali Kota Dumai dalam membangun Dumai menuju Kota Idaman," ujar Dandenpom I/3 Pekanbaru, di Dumai, pada Rabu (14/5/2025).

Wali Kota Dumai, Paisal, menyatakan bahwa Pemerintah Kota Dumai selalu terbuka untuk menjalin koordinasi dan kerja sama lintas lembaga demi terciptanya stabilitas dan kesejahteraan masyarakat.

Pertemuan ini dinilai menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara unsur Forkopimda dan memperkuat komitmen bersama dalam menjaga situasi yang kondusif di Kota Dumai.

“Silaturahmi ini menjadi momen penting untuk memperkuat komunikasi serta koordinasi antar instansi dalam mendukung tugas dan fungsi masing-masing,” pungkas Paisal.

Turut membersamai pertemuan ini, Dansubdenpom I/3-1 Dumai Kapten CPM Frist Otto H Sipahutar, Pasi Lidpam Denpom I/3 Kapten CPM M Juandi Sebayang, dan Pasi Idik Denpom I/3 Kapten CPM Yunasril. (MC Kota Dumai)Kun

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Jumat, 20 Juni 2025 | 22:14 WIB
Pemko Dumai Dukung Rencana Pembangunan Markas Kopassus
  • Oleh MC KOTA DUMAI
  • Kamis, 19 Juni 2025 | 23:37 WIB
Kejurkot Dumai 2025 Cabang Tenis Jadi Pemanasan Sebelum Porprov Riau
  • Oleh MC KAB BENGKALIS
  • Kamis, 19 Juni 2025 | 19:38 WIB
Mahasiswa Polbeng Ikuti Turnamen Futsal Bhayangkara Cup ke-79
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Kamis, 19 Juni 2025 | 17:14 WIB
SDM Sawit Diperkuat, Pemprov Riau Fokus Ciptakan Petani Profesional
  • Oleh MC PROV RIAU
  • Kamis, 19 Juni 2025 | 17:12 WIB
Transfer ke Daerah Naik, Belanja Negara di Riau Tetap Terkontraksi