- Oleh MC KAB NAGAN RAYA
- Selasa, 17 Juni 2025 | 16:33 WIB
:
Oleh MC KAB AGAM, Rabu, 7 Mei 2025 | 14:13 WIB - Redaktur: Pasha Yudha Ernowo - 144
Agam, InfoPublik — Penasehat Bundo Kanduang Kabupaten Agam, Merry Benni Warlis, mengajak seluruh anggota Bundo Kanduang se-Kabupaten Agam untuk memperkuat peran dalam pelestarian adat dan budaya Minangkabau. Ajakan tersebut disampaikannya saat silaturahmi bersama pengurus dan anggota di Mess Pemda Belakang Balok, Bukittinggi, Senin (5/5/2025).
Silaturahmi ini menjadi momentum mempererat persaudaraan dan membangun sinergi antarpengurus dalam merancang program kerja yang menyentuh kebutuhan masyarakat.
“Bundo Kanduang harus jadi garda terdepan dalam menjaga nilai-nilai budaya Minangkabau dan menjadi panutan generasi muda. Dalam era modern ini, peran kita makin strategis,” ujar Merry Benni dalam sambutannya.
Acara juga diisi dengan dialog interaktif dan diskusi terbuka yang membahas rencana kerja organisasi ke depan, termasuk peningkatan peran sosial dan pembinaan adat di tengah masyarakat.
Selain itu, peserta juga menyoroti pentingnya keterlibatan Bundo Kanduang dalam berbagai kegiatan pembangunan, terutama di bidang pendidikan karakter, ketahanan keluarga, dan pelestarian warisan lokal.
Merry Benni berharap pertemuan ini menjadi titik awal lahirnya kolaborasi yang lebih erat antaranggota Bundo Kanduang se-Kabupaten Agam dalam mendukung pembangunan yang berakar pada nilai-nilai kultural Minangkabau. (MC Agam/Fikri)