Jelang Ramadan, Pemprov Kalsel Pastikan Ketersediaan Bapok Aman

: Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan, Sulkan, Senin (17/2/2025) menyampaikan bahwa stok bahan pokok cukup mencukupi, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir tentang kelangkaan atau lonjakan harga. -Foto: Mc.Kalsel


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Senin, 17 Februari 2025 | 14:55 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 104


Banjarbaru, InfoPublik - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan memastikan ketersediaan Barang Kebutuhan Pokok (Bapok) dalam kondisi aman menjelang bulan Ramadan 1446 Hijriah.

Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan, Sulkan, menyampaikan stok bahan pokok cukup mencukupi, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir tentang kelangkaan atau lonjakan harga.

"Stok bahan pokok kita sangat mencukupi. Untuk itu, kami mengimbau agar masyarakat tidak melakukan aksi beli yang berlebihan. Lakukanlah pembelian secara normal seperti biasanya," kata Sulkan setelah mengikuti rapat koordinasi pengendalian inflasi daerah di ruang rapat Sekda Kalsel, Senin (17/2/2025).

Ia menambahkan ketersediaan Bapok di Kalimantan Selatan, khususnya menjelang Ramadan dan Idulfitri, dipastikan sangat mencukupi dan stabil. Walaupun terdapat kenaikan harga di beberapa kabupaten/kota di Kalsel, kenaikan tersebut masih dalam batas yang wajar dan terkendali.

"Saya optimis situasi ini akan tetap stabil, dan meskipun ada kenaikan harga-harga di beberapa daerah, hal tersebut tetap dapat dikendalikan," tambahnya.

Sebagai langkah tambahan, Pemprov Kalsel melalui Dinas Perdagangan juga akan menggelar pasar murah di kabupaten/kota se-Kalsel guna mendukung stabilitas ketersediaan dan harga Bapok selama bulan Ramadan dan Idulfitri.

"Pasar murah ini kami gelar untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau,"tambahnya.(MC Kalsel/Fuz/Eyv)

 
 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Senin, 17 Maret 2025 | 11:20 WIB
Koramil Lampihong Bagikan Ratusan Takjil
  • Oleh MC KAB MUSI BANYUASIN
  • Senin, 17 Maret 2025 | 07:23 WIB
Dinkes Musi Banyuasin Gencar Sidak Pangan Ramadan
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Minggu, 16 Maret 2025 | 12:58 WIB
Kearifan Lokal, Wagub Gorontalo Apresiasi Festival Obor dan Karnaval Budaya
  • Oleh MC KAB BALANGAN
  • Sabtu, 15 Maret 2025 | 16:21 WIB
Antisipasi Lonjakan Harga, Disdag Kalsel Gelar Pasar Murah di Desa Mampari
  • Oleh MC KOTA BANDA ACEH
  • Sabtu, 15 Maret 2025 | 14:00 WIB
Besok, Perumdam Tirta Daroy Gelar Pasar Murah Di Blang Padang
  • Oleh MC KAB BATANG
  • Jumat, 14 Maret 2025 | 13:43 WIB
Bupati Batang Tinjau Gerakan Pangan Murah untuk Stabilkan Harga Ramadan
  • Oleh MC KAB TANAH DATAR
  • Senin, 17 Maret 2025 | 08:00 WIB
Pasar Murah Tanah Datar Hadirkan Bahan Pokok Terjangkau bagi Warga Selama Ramadan