- Oleh MC PROV GORONTALO
- Sabtu, 15 Maret 2025 | 10:03 WIB
:
Oleh MC KAB MUARA ENIM, Senin, 17 Februari 2025 | 11:53 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 156
Muara Enim, InfoPublik – Menjelang pelantikan serentak kepala daerah dan wakil kepala daerah pada 20 Februari 2025, Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim terpilih, Edison dan Sumarni, menjalani registrasi dan pemeriksaan kesehatan di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Jakarta, Minggu (16/2/2025).
Kedatangan pasangan pemimpin baru Muara Enim ini diterima langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Bima Arya Sugiarto.
Dalam keterangannya, Edison menjelaskan bahwa registrasi dan pemeriksaan kesehatan merupakan bagian dari rangkaian persiapan pelantikan yang telah dijadwalkan oleh pemerintah pusat melalui Kemendagri.
"Kami mohon doa dari seluruh masyarakat Bumi Serasan Sekundang, agar proses pelantikan di Istana Negara serta rangkaian kegiatan retret di Magelang, Jawa Tengah, dapat berjalan lancar dan sukses," ujar Edison.
Selain registrasi dan pemeriksaan kesehatan, Edison dan Sumarni juga akan mengikuti gladi kotor dan gladi bersih bersama seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah terpilih lainnya.
Selain itu, Edison dan Sumarni dijadwalkan akan mengikuti retret di Kota Magelang, Jawa Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan para kepala daerah dalam menjalankan tugas kepemimpinan secara efektif setelah resmi dilantik.
"Retret ini menjadi bagian dari pembekalan bagi para kepala daerah dan wakil kepala daerah agar siap menjalankan amanah dengan baik," tambah Edison.
Dengan persiapan yang semakin matang, Bupati dan Wakil Bupati Muara Enim terpilih berkomitmen untuk membawa perubahan positif bagi daerahnya.
"Kami siap menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya. Semoga kepemimpinan kami dapat membawa kemajuan bagi Muara Enim dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," pungkas Edison.
Dengan agenda pelantikan yang semakin dekat, seluruh tahapan persiapan ini diharapkan dapat berjalan dengan baik sehingga transisi kepemimpinan di Muara Enim berlangsung lancar dan efektif.
[diskominfosp-me]