Dislutkan Kalsel Selaraskan Program Kebijakan Perencanaan Pembangunan Kelautan dan Perikanan 2025

:


Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN, Jumat, 14 Februari 2025 | 23:58 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 364


Medan, InfoPublik - Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Perencanaan Pembangunan Kelautan dan Perikanan 2025 di Medan, Sumatera Utara.

Kegiatan bertujuan menyelaraskan program dan kebijakan dengan arah pembangunan nasional dan daerah serta mengevaluasi pelaksanaan program yang telah berjalan.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kalsel, Rusdi Hartono menyampaikan kegiatan ini sebagai wadah diskusi dan koordinasi untuk menyusun langkah-langkah strategis kedepan yang lebih efektif dan efisien agar dapat mengidentifikasi tantangan dan peluang dalam pembangunan sektor kelautan dan perikanan.

“Melalui forum ini, kita dapat berdiskusi, menyatukan visi serta merumuskan kebijakan yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya nelayan dan pelaku usaha perikanan,” kata Rusdi, Kamis (13/2/2025).

Dalam upaya mempercepat program terkait pembangunan, diperlukan pula perencanaan dan penyusunan program yang berkualitas serta program-program yang dirancang harus betul-betul memperhatikan kebutuhan masyarakat, tepat sasaran, termasuk memperhatikan alur kebijakan mulai dari kebijakan Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi Kalsel dan Pemerintah Kabupaten/Kota.

“Jangan sampai ada program.program yang tidak selaras, apalagi bertentangan dengan kebijakan di Pemerintah Pusat,” ujarnya.

Melalui rapat ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan sektor kelautan dan perikanan di Provinsi Kalsel. (MC Kalsel/scw/YIN/Eyv)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Rabu, 23 April 2025 | 15:43 WIB
Hari Kelima, Peraihan Emas di Kejurprov Panahan Kalsel 2025 Semakin Ketat
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Senin, 21 April 2025 | 14:03 WIB
Gubernur Kalsel Apresiasi Perayaan HUT Yayasan HAsnur Center ke-15
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 18 April 2025 | 19:05 WIB
Geopark Meratus Resmi Ditetapkan Menjadi UNESCO Global Geopark
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 18 April 2025 | 19:00 WIB
KPw BI Kalsel Berikan Bantuan Mobil Operasional Bencana kepada Dinsos Kalsel
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 18 April 2025 | 19:09 WIB
BPBD Kalsel Berikan Materi Kesiapsiagaan ke SMK YPT Banjarmasin
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 18 April 2025 | 19:16 WIB
135 Atlet Wushu Kalsel Siap Tunjukkan Kemampuan di Kejurprov 2025
  • Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA
  • Jumat, 18 April 2025 | 10:03 WIB
Dorong Lembaga Pendidikan Tinggi Unggul Berdaya Saing
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN SELATAN
  • Jumat, 18 April 2025 | 06:00 WIB
Gubernur Kalsel Raih Penghargaan Pelayanan Publik Predikat Prima