- Oleh MC KOTA BANJARBARU
- Selasa, 18 Februari 2025 | 18:40 WIB
:
Oleh MC PROV RIAU, Selasa, 4 Februari 2025 | 21:25 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 168
Pekanbaru, InfoPublik – Dengan potensi sumber daya pertanian yang melimpah serta inovasi teknologi yang terus berkembang, Riau semakin optimistis dalam mencapai swasembada pangan nasional.
Penjabat (Pj) Gubernur Riau, Rahman Hadi, menegaskan komitmennya untuk meningkatkan produksi pangan strategis guna memenuhi kebutuhan daerah dan mendukung ketahanan pangan nasional.
Pemerintah Provinsi Riau telah menjalin kerja sama dengan TNI dan Polri guna meningkatkan produksi padi sawah dan padi gogo. Selain itu, kepolisian juga terlibat dalam pengembangan produksi jagung serta pemanfaatan pekarangan untuk pangan bergizi.
"Provinsi Riau memiliki potensi besar di sektor pertanian. Dengan sumber daya yang melimpah serta dukungan teknologi pertanian yang terus berkembang, kami optimistis dapat meningkatkan produksi pangan strategis. Untuk itu, kami telah bekerja sama dengan TNI dan Polri guna meningkatkan produksi padi serta mendukung pengembangan jagung," ujar Rahman Hadi di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau pada Senin (3/2/2025).
Sebagai langkah konkret, Pemprov Riau telah memulai program swasembada jagung dengan dukungan Polda Riau. Rahman Hadi mengapresiasi inisiatif Kapolda Riau dalam menggagas pemanfaatan lahan untuk pengembangan jagung, yang telah dimulai dengan kick-off program pada 6 November 2024 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Riau.
Tak hanya itu, Pemprov Riau juga berencana menandatangani kesepakatan bersama dengan Polda Riau untuk memastikan keberlanjutan program ketahanan pangan di daerah.
"Ini merupakan langkah luar biasa yang menunjukkan semangat kolaborasi dalam mewujudkan swasembada pangan nasional," ungkapnya.
Saat ini, Provinsi Riau memiliki lahan baku sawah seluas 59.181 hektare, namun baru mampu memenuhi sekitar 22 persen dari total kebutuhan konsumsi beras. Dengan jumlah penduduk mencapai 6,7 juta jiwa, kebutuhan beras di Riau diperkirakan mencapai 436 ribu ton per tahun.
"Kami terus berupaya meningkatkan produksi lokal dan memastikan pasokan pangan yang berkelanjutan," tambah Rahman Hadi.
Selain pengembangan jagung, Pemprov Riau juga berkomitmen memperkuat sektor pertanian melalui intensifikasi dan ekstensifikasi lahan serta optimalisasi pemanfaatan sumber daya pertanian.
Untuk mempercepat pelaksanaan swasembada pangan, Rahman Hadi meminta dukungan penuh dari Kementerian Pertanian, Kementerian Pekerjaan Umum, TNI, Polri, serta seluruh jajaran pemerintah kabupaten/kota di Riau.
"Dengan kerja sama yang solid, kami yakin ketahanan pangan di Provinsi Riau akan tercapai dengan baik dan pada akhirnya mendukung terwujudnya swasembada pangan nasional," pungkasnya.
(Mediacenter Riau/bib)