- Oleh MC KOTA PONTIANAK
- Senin, 10 Februari 2025 | 20:52 WIB
:
Oleh MC KAB BULELENG, Rabu, 22 Januari 2025 | 14:12 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 144
Buleleng, InfoPublik – Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kabupaten Buleleng menunjukkan komitmen tinggi terhadap keterbukaan informasi publik, sesuai Surat Keputusan Bupati Buleleng Nomor 481.2/470/HK/2022 tentang Susunan Pengelola Layanan Informasi dan Dokumentasi.
Dalam struktur ini, Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosanti) Buleleng bertindak sebagai PPID Utama, didukung oleh PPID Pembantu di berbagai OPD.
Kepala Bidang Pengelolaan dan Layanan Informasi Publik Kominfosanti Buleleng, Gusde Mahardika, menegaskan pentingnya hak masyarakat untuk mendapatkan informasi. PPID menyediakan layanan yang mudah diakses, baik secara langsung maupun daring melalui situs resmi https://ppid.bulelengkab.go.id.
“Prosedurnya sederhana, hanya dengan mengisi formulir permohonan, melampirkan identitas, dan menjelaskan informasi yang dibutuhkan. Kami menjamin proses selesai maksimal dalam 10 hari kerja, dengan tambahan hingga 7 hari jika diperlukan,” ujar Gusde.
Pada akhir 2024, PPID Buleleng menerima penghargaan "Anugerah Praja Anindita Mahottama" sebagai peringkat kedua kategori Badan Publik Informatif di Bali. Prestasi ini menjadi bukti nyata pelayanan prima dalam keterbukaan informasi.
“Penghargaan ini memotivasi kami untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memastikan keterbukaan informasi benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ungkap Gusde.
Kehadiran PPID Buleleng tidak hanya mempermudah akses informasi bagi masyarakat tetapi juga memperkuat pengawasan publik terhadap penyelenggaraan pemerintahan. “Dengan transparansi ini, kami ingin menciptakan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, dan terpercaya,” tambah Gusde.
Layanan yang berbasis digital ini menjadi salah satu langkah nyata demokrasi, dengan menjadikan masyarakat sebagai mitra strategis dalam mewujudkan pemerintahan yang lebih baik.
(MC Kab.Buleleng/Suy)