- Oleh MC PROV JAWA TIMUR
- Minggu, 9 Februari 2025 | 16:00 WIB
:
Oleh MC KAB PEMALANG, Selasa, 14 Januari 2025 | 08:17 WIB - Redaktur: Tri Antoro - 141
Pemalang, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang menegaskan komitmennya untuk menangani dampak rob di Kecamatan Ulujami.
Hal ini disampaikan Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, saat meninjau lokasi banjir rob di Desa Blendung, Kabupaten Pemalang, Provinsi Jawa Tengah (Jateng) pada Senin (13/1/2025).
Mansur menyatakan bahwa pemerintah daerah hadir dan peduli terhadap permasalahan rob yang melanda masyarakat Ulujami. Bentuk kepedulian ini diwujudkan melalui renovasi fasilitas umum dan infrastruktur di wilayah terdampak.
“Alhamdulillah, sejak saya menjabat Bupati selama setahun terakhir, sekolah-sekolah di sini sudah ditinggikan, begitu juga Kantor Desa. Kalau dulu kondisinya sangat memprihatinkan. Ini adalah wujud kepedulian pemerintah kepada warga Desa Blendung,” ujar Mansur.
Mansur menjelaskan bahwa Pemkab Pemalang telah mengalokasikan anggaran khusus untuk penanganan rob pada tahun 2025. Dana tersebut akan digunakan untuk memperbaiki infrastruktur, termasuk pembangunan jalan dan tanggul.
Ia juga menekankan bahwa Pemkab Pemalang akan memaksimalkan langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk menangani rob, meskipun dana yang dibutuhkan cukup besar. Mansur berharap ada dukungan dari pemerintah pusat untuk membangun tanggul sebagai solusi jangka panjang.
“Tidak sedikit dana yang diperlukan untuk membangun tanggul, jadi kami membutuhkan bantuan dari pemerintah pusat. Namun, kami akan menangani masalah ini secara maksimal dengan apa yang bisa kami lakukan, terutama yang sifatnya urgent. Di tahun 2025, anggaran untuk penanganan rob sudah kami siapkan,” jelas Mansur.
Renovasi fasilitas umum, penanganan infrastruktur, dan peninggian sejumlah fasilitas di Desa Blendung menjadi salah satu bukti nyata upaya Pemkab Pemalang dalam mengurangi dampak rob. Mansur menegaskan bahwa pemerintah daerah akan terus bekerja keras untuk memastikan masyarakat di wilayah terdampak mendapatkan solusi terbaik.