Potensi Perairan Luas Dukung Keberlanjutan Perikanan Tangkap

: Potensi perairan luas dukung keberlanjutan perikanan tangkap - Foto::Mc.Palangka Raya


Oleh MC KOTA PALANGKA RAYA, Rabu, 16 Oktober 2024 | 08:54 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 156


Palangka Raya, InfoPublik – Kota Palangka Raya memiliki luas perairan umum mencapai 515,8 km² yang mencakup sungai, danau, dan rawa. Pemerintah Kota melalui Dinas Perikanan terus mendorong pemanfaatan potensi ini untuk mendukung kesejahteraan nelayan kecil sekaligus memacu pertumbuhan ekonomi lokal di sektor perikanan.

Kepala Dinas Perikanan Kota Palangka Raya, Indriarti Ritadewi menyatakan bahwa perairan ini sangat potensial untuk sektor perikanan tangkap yang berkelanjutan.

“Sungai, danau, dan rawa memiliki kekayaan sumber daya ikan yang luar biasa. Dengan jumlah sungai dan danau yang tersebar di lima kecamatan, perairan kita berperan penting dalam menyediakan bahan baku perikanan bagi masyarakat Kota Palangka Raya,” katanya, Selasa (15/10/2024).

Indriarti juga menambahkan, bahwa jenis ikan yang dominan, seperti toman, baung, dan gabus, memiliki nilai ekonomi tinggi dan menjadi sumber penghidupan bagi nelayan kecil.

Menurutnya, pengembangan sektor perikanan tangkap ini akan memberikan manfaat langsung bagi para nelayan, meningkatkan pendapatan mereka, sekaligus menjaga keberlanjutan sumber daya ikan di Kota Palangka Raya.

“Melalui program ini, kami berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas dan pengetahuan nelayan agar mampu menjaga kelestarian perairan, yang tidak hanya menjadi sumber penghidupan saat ini, tetapi juga untuk generasi yang akan datang,”imbuhnya. (MC. Kota Palangka Raya/Nitra/ndk/eyv)

 

Berita Terkait Lainnya