Serah Terima Aset SMA Negeri 8 Ternate, Pemda Maluku Utara Fokus Peningkatan Kualitas Pendidikan

: Sekretaris Kota Ternate, Rizal Marsaoly (kanan), saat menyerahkan dokumen aset SMA Negeri 8 ke Pj. Gubernur Maluku Utara, Samsuddin A Kadir, Selasa (24/9/2025). Foto: Janwar


Oleh MC KOTA TIDORE, Rabu, 25 September 2024 | 16:31 WIB - Redaktur: Inda Susanti - 150


Ternate, InfoPublik – Aset SMA Negeri 8 Kota Ternate kini resmi menjadi milik Pemerintah Provinsi Maluku Utara setelah proses serah terima aset dari Pemerintah Kota Ternate.

Acara serah terima ini berlangsung di Aula lantai 2 SMA Negeri 8 Kota Ternate, pada Selasa (24/9/2024), dan dihadiri langsung oleh Pj. Gubernur Maluku Utara, Samsuddin A. Kadir, serta Sekretaris Kota Ternate, Rizal Marsaoly.

Pj. Gubernur Maluku Utara mengungkapkan apresiasi atas sinergi antara pemerintah provinsi dan kota yang memungkinkan kelancaran pengalihan aset tersebut.

Menurut dia, pengalihan kewenangan pengelolaan SMA dari pemerintah kabupaten/kota ke pemerintah provinsi ini merupakan langkah penting untuk memfokuskan upaya peningkatan kualitas pendidikan.

"Pengalihan kewenangan ini bertujuan agar pemerintah daerah bisa lebih fokus dalam meningkatkan kualitas pendidikan," ujar Pj. Gubernur Samsuddin A. Kadir.

Meski diakui proses pengalihan dan inventarisasi aset tidaklah mudah, Pj. Gubernur menekankan bahwa hal ini adalah bagian dari pelaksanaan amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

Upaya ini diharapkan akan memperkuat pengelolaan aset pendidikan, khususnya di Maluku Utara, untuk memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat.

Sekretaris Kota Ternate, Rizal Marsaoly, turut menyampaikan bahwa pengelolaan SMA/SMK kini menjadi wewenang Pemerintah Provinsi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

"SMA Negeri 8 Kota Ternate merupakan salah satu aset pendidikan yang sangat berharga bagi kita semua," ungkapnya.

Rizal juga menambahkan bahwa selama ini SMA Negeri 8 telah berkontribusi dalam mencetak generasi muda yang berprestasi dan berkualitas, dan dengan adanya pengalihan ini, diharapkan pengelolaan dan pengembangan sekolah tersebut akan semakin optimal.

Usai acara serah terima, Pj. Gubernur Maluku Utara bersama Sekretaris Kota Ternate melakukan peninjauan pembangunan beberapa gedung di SMA Negeri 8 Kota Ternate, yang diharapkan akan mendukung peningkatan fasilitas pendidikan di sekolah tersebut. (WY/MC Tidore)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 22 November 2024 | 20:30 WIB
Kementerian PU dan Kemendikdasmen Bahas Revitalisasi 11.420 Sekolah dan Madrasah
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 17:44 WIB
Tidore Kepulauan Tingkatkan Pelayanan Kependudukan Lewat Audit TIK Dukcapil
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 23:46 WIB
Pj Gubernur Maluku Utara Dukung Ketahanan Pangan Melalui Penanaman Bibit Jagung
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Kamis, 21 November 2024 | 12:10 WIB
Gunung Ibu di Halmahera Barat Meletus Tiga Kali, Kolom Abu Capai 800 Meter
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Rabu, 20 November 2024 | 13:17 WIB
Dugaan Suap Jabatan, Mantan Kadikbud Maluku Utara Dituntut Tiga Tahun Penjara