Dinas PMPTSP Prov. Gorontalo Apresiasi Gebyar UMKM Gorontalo dan Hulondalo Art and Craft Festival

: Perwakilan DWP Provinsi yang diwakili oleh istri dari Kepala Biro Hukum Setda Provinsi Gorontalo saat mengikuti fashion berkebaya karawo Kartini, pada Gebyar UMKM 2024, bertempat di atrium City Mall Kota Gorontalo, Sabtu, (27/4/2024). (Foto: istimewa)


Oleh MC PROV GORONTALO, Selasa, 30 April 2024 | 22:24 WIB - Redaktur: Bonny Dwifriansyah - 114


Kota Gorontalo, InfoPublik - Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Gorontalo, Danial Ibrahim, mengapresiasi Gebyar UMKM Gorontalo dan kick off Hulondalo Art and Craft Festival (HACF) yang berlangsung di Citimall Gorontalo.

Danial Ibrahim menyampaikan bahwa kegiatan iti merupakan satu bentuk apresiasi terhadap sejumlah UMKM lokal Gorontalo dan menjadi media promosi yang tepat untuk dapat memperkenalkan produk-produk terbaik yang ada di Gorontalo.

"Gebyar UMKM yang dilaksanakan akhir pekan kemarin diikuti kurang lebih 150 UMKM binaan Bank Indonesia Gorontalo Yang menampilkan berbagai macam jenis pilihan produk terbaik karya masyarakat asli Gorontalo," kata Danial, Selasa (30/4/2024).

Pelaksanaan kegiatan gebyar tersebut juga turut dimeriahkan oleh beberapa cabang lomba penilaian.

Berbagai lomba, mulai dari lomba mewarnai tingkat anak-anak, lomba rangking 1 tingkat remaja dan juga lomba fashion berkebaya karawo kartini yang diikuti oleh organisasi wanita se-Provinsi Gorontalo, juga akan memeriahkan kegiatan yang akan berlangsung pada tanggal 27 – 28 April ini.

Harapannya, kegiatan seperti ini bisa lebih memperkenalkan karya asli anak daerah Gorontalo kepada publik hingga mancanegara serta bisa menarik minat untuk dapat terus berkunjung ke Gorontalo.

Selain itu, dalam kegiatan tersebut DPMPTSP juga berpartisipasi melaksanakan mobile service guna melayani masyarakat yang mengurus perizinan berusaha.

“Mobile service tersebut melayani pengurusan Nomor Induk Berusaha, Setifikat Standar dan Perizinan serta layanan inovasi, Konsultasi Helpdesk, Layanan Pengaduan dan Survei Kepuasan Masyarakat,” tutur Danial. (mcgorontaloprov/war)