- Oleh MC KAB LUMAJANG
- Jumat, 29 November 2024 | 07:55 WIB
:
Oleh MC KAB LUMAJANG, Jumat, 8 Maret 2024 | 08:00 WIB - Redaktur: Elvira - 3K
Lumajang, InfoPublik - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur berhasil mencatat penurunan signifikan dalam tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) pada tahun 2023.
Dalam paparan Nota Penjelasan Bupati Lumajang, Indah Wahyuni (Yuyun), pada Rapat Paripurna DPRD, disampaikan bahwa TPT pada 2023 mencapai 3,67 persen, mengalami penurunan sebesar 1,3 persen dari tahun sebelumnya.
"Penurunan TPT sebesar 1,3 persen menjadi 3,67 persen pada tahun 2023," ungkap Yuyun di Gedung DPRD Lumajang, Kamis (7/3/2024).
Yuyun juga menyoroti peningkatan jumlah usaha mikro di Kabupaten Lumajang sebagai dampak positif dari penurunan TPT.
"Dalam periode yang sama, terjadi peningkatan jumlah usaha mikro sebanyak 219 unit, dari 54.511 di tahun 2022 menjadi 54.730 pada tahun 2023," jelasnya.
Menurutnya, capaian tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam melaksanakan 24 urusan wajib yang menjadi kewenangan daerah, termasuk dalam pelayanan dasar dan non-dasar.
"Ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam memenuhi misi untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera dan mandiri," terang dia.
Dengan penurunan TPT dan peningkatan jumlah usaha mikro, Pemerintah Kabupaten Lumajang menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat perekonomian lokal. (MC Kab. Lumajang/Ard/An-m)