Selama 2023, 114 Panggilan Darurat Call Center Kota Bengkulu Telah Diakomodir

:


Oleh MC KOTA BENGKULU, Senin, 19 Februari 2024 | 10:23 WIB - Redaktur: Kusnadi - 187


Bengkulu, InfoPublik - Layanan Panggilan Darurat Call Center 112 Pemkot Bengkulu dinilai sangat bermanfaat di tengah masyarakat. Meskipun baru akan menginjak usia 2 tahun pada Mei nanti, kehadirannya menjadi jawaban permasalahan masyarakat ketika dalam keadaan darurat.

Adapun tujuan utama Call Center 112 ialah memudakan masyarakat menghapal satu nomor darurat, sehingga masyarakat mudah melapor apabila dalam keadaan darurat bahkan dalam keadaan ponsel terkunci sekalipun.

Layanan Call Center 112 ini terhubung dengan berbagai Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) seperti Pemadam Kebakaran, BPBD, Dinas Kesehatan, RSUD, Dinas Perhubungan, Satpol PP. Selain itu, ada juga instansi vertikal seperti Polresta, dan instansi/lembaga terkait lainnya.

Demi memastikan layanan Call Center 112 terus bermanfaat untuk masyarakat. Senin (19/2), Penjabat (Pj) Walikota Bengkulu Arif Gunadi didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Gita Gama, Sekdis Kominfo Afri Candriani dan Kabid E-Government Wiwik Winarti meninjau ruang pelayanan Call Center 112 Diskominfo.

Di kesempatan ini, Arif berharap agar layanan Call Center 112 menjadi layanan darurat terbaik sebagai tempat pengaduan pertama masyarakat Kota Bengkulu apabila terjadi hal yang bersifat darurat.

Sementara itu, Kadis Kominfo melalui Kabid E-Government Wiwik Winarti mengatakan, sudah ribuan panggilan masuk Call Center 112 hingga saat ini.

"Dari seribuan panggilan, ada 114 panggilan darurat yang terakomodir, dan langsung ditindaklanjuti OPD terkait. Untuk sisanya banyak panggilan iseng saja," jelas Wiwik.

Terkait telepon iseng, Wiwik menyampaikan, petugas 112 tetap menjawab sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku. Namun bila terjadi berulang kali menelpon dengan nomor yang sama, nomor tersebut akan diblokir.

Tetapi, sejauh ini, layanan Call Center 112 Kota Bengkulu dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat.

"Call center 112 ini memang dibuat untuk melayani masyarakat. Jadi kita imbau warga untuk tak segan menggunakannya," tutupnya. (MCKB/Jauhari/ Prenkki Oktawenda)