- Oleh MC KAB PIDIE
- Jumat, 22 November 2024 | 00:00 WIB
: Prof Alfiansyah Jabat Ketua FKPPI Pidie-Foto:Mc.Pidie
Oleh MC KAB PIDIE, Jumat, 2 Februari 2024 | 13:58 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 170
Sigli, InfoPublik - dr Rachmad Dermawan, Sp.THT (KL) yang juga Dokter Spesialis Telinga Hidung dan Tenggorokan (Sp THT) RSU Chik Di Tiro Sigli, Pidie, menjabat Ketua Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI Polri (FKPPI) Pidie Periode 2024-2029 secara aklamasi dalam Musyawarah Cabang (Muscab) Ke X PC 0103 KB FKPPI Pidie.
Pengukuhan atau pelantikan ini secara langsung dilakukan oleh Ketua FKPPI Aceh, Prof Dr Ir Alfiansyah Yulinur, Bc di Aula Makodim 0102/Pidie, Kamis (1/2/2024) siang.
Selaku Ketua FKPPI Aceh, saya mengingatkan akan segenap pengurus PC FKPPI Pidie dapat mengibarkan bendera FKPPI di tengah masyarakat dengan mengedepankan kontribusi maksimal," sebut Ketua FKPPI Aceh, Prof Dr Ir Alfiansyah Yulinur, Bc.
Sementara itu, Ketua PC FKPPI Pidie terpilih, Dr Rachmad Dermawan, Sp.THT-KL, secara terpisah mengatakan, kepercayaan atau amanah ini dapat memberikan semangat baru untuk kontribusi yang lebih baik ditengah masyarakat di Kabupaten Pidie.
Kami yakin lewat semangat kekompakan ini maka bendera FKPPI dapat dikibarkan di tengah masyarakat dengan menebar kebaikan yang jauh lebih baik,"katanya.
Pada kesempatan ini, juga turut dilantik kepengurusan Generasi Muda (GM) PC FKPPI serta pengurus pengusaha PC FKPPI dan pengurus PC Wanita. (mc.Pidie/eyv)