- Oleh MC KAB PIDIE
- Jumat, 22 November 2024 | 00:00 WIB
: Samsul Azhar Resmi Menjabat Sebagai Sekda Pidie-Foto:Mc.Pidie
Oleh MC KAB PIDIE, Selasa, 19 Desember 2023 | 15:23 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 273
Sigli, InfoPublik - Samsul Azhar resmi menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Pidie ditandai dengan pelantikan Senin sore (18/12/2023) oleh Penjabat (Pj) Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto, di Oproom Setdakab Pidie.
Usai pengangkatan sumpah jabatan tersebut, melalui sambutan dan arahan, Pj Bupati Pidie menyampaikan kepada Sekda yang baru dilantik agar dapat menjaga kondisi birokrasi tetap kondusif, dan efektif.
“Jabatan Sekda mempunyai peran sangat penting dalam pengelolaan pemerintahan, karena berkewajiban membantu kepala daerah dalam menyusun kebijakan, membina hubungan kerja dengan SKPK, lembaga teknis, vertikal, forkopimda dan unit lainnya,” katanya di sela-sela sambutan.
Lebih lanjut, pihaknya berharap dengan adanya mutasi dan rotasi ini dapat memberikan atensi serius terhadap kebijakan pusat seperti penanganan inflasi, stunting, pemulihan ekonomi nasional.
“Perkuat kinerja SKPK terkait, fungsikan asisten agar memperkuat koordinasi dengan SKPK yang dikoordinirnya,” pintanya.
Selain itu, ia berpesan Sekda yang baru dilantik agar dapat berperan aktif mensukseskan tahapan pesta demokrasi yang akan dilaksanakan 2024. Demikian itu, seluruh ASN juga dapat netralitas dalam proses Pemilu dan Pilkada tahun 2024.
Pelantikan hari ini telah melalui proses sesuai ketentuan yang berlaku, dan telah mendapat rekomendasi dari KASN, BKN, dan Mendagri serta penetapan keputusan pengangkatan dalam jabatan Sekretaris Daerah oleh Gubernur Aceh.(Mc,Pidie/Eyv)