- Oleh MC KOTA TIDORE
- Jumat, 29 November 2024 | 19:54 WIB
: Kepala Seksi Perencanaan Korem 152/Baabullah saat menerima piagam penghargaan. (Istimewa)
Oleh MC KOTA TIDORE, Jumat, 15 Desember 2023 | 07:19 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 94
Ternate, InfoPublik,- Korem 152/Baabullah meraih penghargaan sebagai peringkat 1 Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) terbaik kategori pagu besar tahun 2023 dari Kanwil DjPb Maluku Utara.
Pemberian penghargaan tersebut berlangsung di Royal Function Hall Kota Ternate, Kamis (14/12/2023).
Penghargaan ini menjadi sebuah prestasi gemilang bagi Korem 152/Baabullah, sebagai bentuk pengakuan atas kinerja serta pengelolaan anggaran yang sangat baik.
Kepala Seksi Perencanaan Korem 152/Baabullah Kolonel Arm Isdarmawan sangat berbahagia menerima langsung penghargaan tersebut pada acara penyerahan secara digital DIPA Dan Daftar Alokasi Tingkat Provinsi Maluku Utara Tahun 2024 yang diselenggarakan Kanwil DjPb Maluku Utara.
"Kami bersyukur dan berterimakasih atas penghargaan yang diterima oleh Korem 152/Baabullah. Kami juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota yang telah bekerja keras dalam menjalankan tugas dengan penuh dedikasi, yang pada akhirnya membuahkan hasil gemilang," ucap Isdarmawan.
Penghargaan ini menegaskan komitmen Korem 152/Baabullah dalam memberikan pelayanan yang terbaik serta menjaga integritas dalam pengelolaan anggaran. Kinerja yang konsisten dan berkesinambungan telah menjadi landasan kuat bagi Korem 152/Baabullah dalam mencapai pencapaian prestisius ini.
Penghargaan peringkat 1 Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) terbaik kategori pagu besar tahun 2023 tersebut memberikan dorongan yang besar bagi Korem 152/Baabullah untuk terus mempertahankan standar kinerja yang tinggi dan menjadi pionir dalam pengelolaan anggaran di wilayahnya. Ika/MC Tidore