Matangkan Persiapan Jelang MTQ XLI, Pemkab Inhu Gelar Pertemuan Bersama Pemprov Riau

:


Oleh MC KAB INDRAGIRI HULU, Rabu, 25 Oktober 2023 | 22:14 WIB - Redaktur: Fajar Wahyu Hermawan - 86


Rengat, InfoPublik - Jelang perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XLI tingkat Provinsi Riau, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) bersama Pemerintah Provinsi Riau melakukan rapat persiapan, Rabu (25/10/2023) di Ruang Narasinga Kantor Bupati Inhu.

Pertemuan yang dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Inhu Hendrizal itu turut dihadiri  Sekda Provinsi Riau SF Hariyanto didampingi Asisten I Setdaprov Masrul Kasmy, para Staf Ahli dan OPD terkait di lingkungan Pemprov Riau.

Hendrizal mengatakan terkait jadwal pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi di Kabupaten Inhu yang dijadwalkan berlangsung dari tanggal 11 sampai 18 November 2023.

Sementara itu dalam arahannya, guna menyukseskan MTQ ke 41, SF Hariyanto meminta seluruh kesiapan perlu kembali dimatangkan.

Termasuk yang berkaitan dengan pemasangan baliho dan spanduk, pemasangan umbul-umbul dan kesiapan arena, kesiapan astaka, ketersediaan MCK yang memadai, ketersediaan air bersih, dan listrik.

SF Hariyanto juga mendorong agar semua pihak terkait mendorong masyarakat untuk turut terlibat memeriahkan dalam menyambut MTQ Provinsi yang dipusatkan di Kabupaten Inhu.

Beranjak dari rapat tersebut, SF Hariyanto didampingi oleh Hendrizal beserta rombongan meninjau langsung lokasi perhelatan MTQ di Kawasan Wisata Danau Raja.

Rombongan kemudian memantau progres pekerjaan infrastruktur astaka sampai panggung utama sekaligus memastikan percepatan pencapaian kerja mengingat helat MTQ tak lama lagi akan digelar. (MC Indragiri Hulu/ Dn-IKP)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Kamis, 14 November 2024 | 22:29 WIB
Sekdaprov Gorontalo Paparkan Program Dekarbonisasi di Azerbaijan
  • Oleh MC KOTA TIDORE
  • Senin, 11 November 2024 | 10:47 WIB
MTQ Korpri Nasional VII, ASN Maluku Utara Raih Juara Tiga Hafizh Al-Qur'an
  • Oleh MC KAB NAGAN RAYA
  • Senin, 11 November 2024 | 05:56 WIB
MTQ XII Nagan Raya Berakhir, Kecamatan Seunagan Raih Juara Umum
  • Oleh MC PROV GORONTALO
  • Selasa, 12 November 2024 | 11:39 WIB
Kafilah MTQ KORPRI Gorontalo Raih Empat Prestasi Nasional
  • Oleh MC PROV KALIMANTAN BARAT
  • Kamis, 7 November 2024 | 05:25 WIB
MTQ ke-32 di Landak: Persatuan Budaya dan Religi di Bumi Kota Intan
  • Oleh MC KOTA JAMBI
  • Rabu, 6 November 2024 | 02:35 WIB
MTQ ke-54 Kota Jambi 2024 Resmi Ditutup, Kecamatan Pasar Jambi Juara Umum