: FKPQ Dumai Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW-Foto:Mc.Dumai
Oleh MC KOTA DUMAI, Minggu, 15 Oktober 2023 | 17:17 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 34
Dumai, InfoPublik - Wali kota Dumai,Paisal menghadiri acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang ditaja Forum Komunikasi Pendidikan Al-Quran (FKPQ) Kota Dumai, Minggu (15/10/2023) pagi.
Kegiatan yang dipusatkan di Balai Sri Bunga Tanjung Kota Dumai itu berlangsung secara sederhana dan khidmat, diikuti oleh ratusan guru-guru Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) se-Kota Dumai.
Selain diisi dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustadz Panaekan Hasibuan, Lc, peringatan Maulidurrasul 1445 Hijriah/2023 Masehi tersebut juga dirangkaikan dengan pengumuman lomba dan penyerahan hadiah bagi peserta Lomba Pawai Akbar 1445 Hijriah yang diselenggarakan FKPQ Kota Dumai beberapa waktu lalu di area Taman Bukit Gelanggang (TBG).
Wali kota Dumai, H. Paisal dalam sambutannya mengapresiasi FKPQ Kota Dumai yang yang telah menggelar acara Maulid Nabi sebagai ajang untuk mempererat ukhuah islamiyah dan menebar keberkahan.
Menurutnya, tradisi peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW mampu menjadi pemicu umat Islam untuk meningkatkan kecintaan kepada Rasulullah serta dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.
"Peringatan Maulid Nabi ini menjadi momentum yang tepat bagi kita semua untuk meneladani kepribadian Rasulullah yang tidak hanya tidak sebatas saleh secara spiritual saja, tetapi juga sosial,"katanya.
Orang nomor satu Dumai juga mengajak para guru-guru TPQ se-Kota Dumai untuk terus mendukung dan bersinergi bersama Pemerintah Kota Dumai dalam khidmat nyata untuk menjadikan Dumai Kota Idaman
"Mari kita tingkatkan persatuan dan kesatuan sesama umat Islam. Bersama kita berikan khidmat terbaik diiringi doa agar Kota Dumai mendapat lebih banyak keberkahan dan menjadi kota yang baldhatun thayyibatun wa rabbun ghafur," pungkasnya.
Turut hadir Anggota DPRD Provinsi Riau, Hj. Farida Saad Penasehat FKPQ Dumai H. Supradi, Tokoh Masyarakat, serta tamu undangan lainnya.(Mc.Dumai/eyv)