Dihadiri Sekda, Kodim 0114/Aceh Jaya Gelar Upacara HUT ke-78 TNI

:


Oleh MC KAB ACEH JAYA, Kamis, 5 Oktober 2023 | 17:29 WIB - Redaktur: Wawan Budiyanto - 99


Aceh Jaya, InfoPublik - Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Jaya, T. Reza Fahlevi mengikuti pelaksanaan upacara dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Lapangan Upacara Makodim 0114/Aceh Jaya, Calang, Kamis (5/10/2023).

Upacara dipimpin oleh Dandim 0114/Aceh Jaya, Letkol Inf. Alimudin, dan diikuti oleh seluruh personel TNI di Kabupaten Aceh Jaya, Ketua DPRK, Kapolres Aceh Jaya serta para pejabat Forkopimda.

Upacara peringatan HUT Ke-78 TNI tersebut mengangkat tema "TNI Patriot NKRI Mengawal Demokrasi untuk Indonesia Maju" yang mengandung makna bahwa kekuatan TNI sebagai komponen utama pertahanan negara berkomitmen untuk bersinergi dengan seluruh komponen bangsa lainnya.

Dalam upacara tersebut, Dandim 0114/Aceh Jaya membacakan amanat Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono. Dalam amanatnya, Panglima TNI menyampaikan bahwa HUT TNI ke-78 merupakan momentum untuk introspeksi diri dan merenungkan kembali peran TNI dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan NKRI.

Panglima TNI juga mengapresiasi seluruh parjurit TNI atas dedikasi, loyalitas dan profesionalisme yang telah ditunjukkan selama ini.

"Terlepas dari prestasi atas kepercayaan masyarakat, TNI tidak boleh terlena karena beragam tantangan yang sedang dan akan kita hadapi tidaklah ringan. Salah satu tantangan besar yang dihadapi Bangsa Indonesia dalam waktu dekat adalah pelaksanaan pemilihan umum tahun 2024 di mana akan dilaksanakan pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota legislatif serta pilkada serentak di 548 daerah," kata Panglima TNI.

Sekda Aceh Jaya dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan selamat kepada TNI atas HUT ke-78. Ia juga menyampaikan apresiasi atas peran TNI dalam menjaga kedaulatan negara dan keamanan wilayah.

"Kami sangat mengapresiasi peran TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Aceh Jaya. TNI telah menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam pembangunan," kata Sekretaris Daerah Aceh Jaya.

Ia berharap TNI terus maju dan berkembang, serta selalu menjadi kebanggaan rakyat Indonesia.

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh MC KAB ACEH JAYA
  • Kamis, 28 November 2024 | 03:44 WIB
Pj. Bupati Aceh Jaya Serahkan Penghargaan Pena Jaya 2024: Inovasi untuk Masa Depan
  • Oleh MC KAB ACEH JAYA
  • Rabu, 20 November 2024 | 20:54 WIB
Aceh Jaya Toreh Penghargaan Informatif pada Malam Penganugerahan KIA 2024
  • Oleh MC KAB ACEH JAYA
  • Rabu, 20 November 2024 | 20:09 WIB
MTQ XI Kabupaten Aceh Jaya 2024 Resmi Ditutup