: Wali Kota Dumai Dukung PDGI dalam Upaya Sosialisasi Kesehatan Gigi bagi Pelajar.Foto:Mc.Kota Dumai
Oleh MC KOTA DUMAI, Jumat, 22 September 2023 | 05:39 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 32
Dumai, InfoPublik - Wali kota Dumai Paisal menghadiri Bakti Sosial Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Kota Dumai di Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Plus Bazma Brilliant Kelurahan Bukit Datuk, Kamis (21/9/2023).
Bakti Sosial ini menjadi bukti nyata komitmen PDGI Kota Dumai dalam memberikan dukungan dan pelayanan kesehatan gigi. Acara tersebut tidak hanya memberikan perawatan gigi gratis, tetapi juga menyediakan edukasi kesehatan gigi kepada siswa-siswa di sekolah tersebut.
Wali kota Dumai Paisal menyambut baik kegiatan sosial ini dan mengapresiasi upaya PDGI dalam meningkatkan kesadaran para murid-murid sekolah akan pentingnya kesehatan gigi.
"Ini kegiatan yang bagus nanti kita juga akan buat acara ini di Taman Bukit Gelanggang sehingga bisa diikuti oleh sekolah-sekolah lain, begitu juga dengan adanya program yaitu siswa beradab dapat juga membuat anak-anak kita lebih cerdas dalam menghafal ayat-ayat di sekolah, kegiatan bakti sosial ini kita harapkan dapat berjalan terus kedepannya sehingga bisa memberikan kepada anak-anak kita akan pentingnya kesehatan gigi," harapnya.
Selain memberikan perawatan gigi, PDGI juga memberikan informasi tentang kebersihan mulut dan cara merawat gigi dengan benar kepada para siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi masalah kesehatan gigi di masyarakat.
Turut hadir juga pada kesempatan tersebut yaitu, Ketua PDGI, Dirut RSPD, Kepala Sekolah SD IT Bazma Brilliant, para anggota PDGI Cabang Kota Dumai, serta Tenaga Pendidik dari SD IT Bazma Brilliant.(Mc.Dumai/Eyv)