Gubernur Jatim Resmikan Jembatan di Desa Kloposawit Lumajang

: Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat Peresmian Jembatan


Oleh MC KAB LUMAJANG, Rabu, 20 September 2023 | 22:13 WIB - Redaktur: Juli - 537


Lumajang, InfoPublik - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa meresmikan jembatan Mujur II Desa Kloposawit Kecamatan Candipuro, Lumajang, Rabu (20/9/2023).

Jembatan dengan panjang 39 meter itu sebelumnya hancur diterjang banjir lahar dingin pada 7 Juli 2023 lalu.

"Saya berterima kasih, kerja sama ini baik dari pemerintah ini membawa percepatan pembangunan sehingga selesai dan bisa dilalui masyarakat," terang Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengungkapkan, bahwa dirinya menyambut bahagia peresmian jembatan penghubung Desa Tumpeng dan Kloposawit.

Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jawa Timur atas pembangunan jembatan yang dilaksanakan oleh tim Dinas Pekerjaan Umum dan Bina Marga Provinsi Jawa Timur.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Ibu gubernur karena percepatan ini bisa dirasakan oleh masyarakat lumajang, kita mendapatkan musibah terusan, kita harus melakukan rehabilitasi dan rekonstruksi, begitu ada rekomendasi dari ibu gubernur alhamdulillah tahap demi tahap diselesaikan," ungkapnya.

Selain itu, diungkapkan Thoriqul Haq, bahwa jembatan Kali Mujur II atau yang lebih dikenal dengan jembatan Kloposawit itu merupakan akses dasar ekonomi yang dibutuhkan masyarakat. Dirinya pun melarang jembatan tersebut dilewati truk pasir.

"Jembatan ini merupakan akses ekonomi dasar masyarakat, ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, jembatan ini tidak untuk kendaraan truk pasir," pungkasnya. (MC Kab. Lumajang/Fd/An-m)

 

Berita Terkait Lainnya

  • Oleh Untung Sutomo
  • Senin, 9 September 2024 | 17:08 WIB
Presiden Jokowi Resmikan Empat Ruas Jalan Tol Sigli-Banda Aceh di Aceh
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 21:44 WIB
Lumajang Capai Skor ETPD 94, Bukti Komitmen terhadap Digitalisasi Keuangan
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 21:44 WIB
Atlet Lumajang Sumbang Emas Kedua di PON 2024, Jawa Timur Makin Kokoh
  • Oleh Farizzy Adhy Rachman
  • Jumat, 6 September 2024 | 14:45 WIB
Kementerian PUPR Bangun Tiga Rusun di Papua Barat Daya untuk ASN dan TNI AL
  • Oleh MC KAB LUMAJANG
  • Jumat, 6 September 2024 | 21:46 WIB
Pembangunan Drainase untuk Antisipasi Banjir di Desa Sruni Lumajang