:
Oleh MC KAB SUMBA BARAT DAYA, Jumat, 18 Agustus 2023 | 20:10 WIB - Redaktur: Yudi Rahmat - 311
Tambolaka, InfoPublik – Peringatan Upacara Peringatan HUT Ke78 RI di Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) di halaman kantor Bupati, pada Kamis (17/8/2023) berjalan dengan hikmat dan lancar.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara HUT ke-78 RI Wakil Bupati Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Marten Crhistian Taka.
Marten, dalam sambutannya mengatakan upacara memperingati HUT ke-78 RI tahun 2023 dalam tautan kebersamaan, senasib dan seperjuangan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan yang tinggi atas pengorbanan, perjuangan dan pengabdian para pahlawan kusuma bangsa, dalam merebut dan mempertahankan tanah air Indonesia.
"Oleh karena itu, saya mengajak seluruh peserta upacara dan masyarakat bersama-sama memekikkan salam perjuangan dengan sekeras-kerasnya dan penuh semangat “Merdekaaa.. Merdekaaaa... Merdekaaaaa....”, ujarnya.
Wabup Marten, mengatakan semua harus bercermin memandang sejarah dan mengapresiasi perjalanan panjang para pejuang kusuma bangsa yang telah membawa kita kepada keadaan sekarang yaitu Loda Wee Maringi Pada Wee Malala, melalui kebijakan strategis daerah yang dikemas dalam program tujuh jembatan emas yakni Desa Berair, Desa Bercahaya, Desa Berkecukupan Pangan, Desa Sehat, Desa Cerdas, Desa Aman Tentram dan Desa Wisata.
"Ketujuh program strategis daerah tersebut menjadi landasan pijak penyelenggaraan program pemerintah Kabupaten Sumba Barat Daya, sekaligus sebagai tolak ukur keberhasilan pembangunan”, ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut Wabup Marten mengingatkan jajarannya, hendaknya pencapaian ini dapat menjadi motivasi dan tanggung jawab bersama untuk mempertahankan WTP di tahun-tahun mendatang sebagai wujud komitmen untuk menciptakan tata kelola keuangan daerah yang lebih baik.
Selanjutnya pada tahun 2023 pemerintah Kabupaten SBD mendapat apresiasi dan penilaian berkinerja baik dari pemerintah pusat dalam hal penetapan APBD tepat waktu selama 4 tahun terakhir, perolehan WTP dan penyampaian laporan DAK tepat waktu. Atas prestasi ini pemerintah Kabupaten SBD mendapat bantuan dana Insentif Fiskal Daerah sebesar Rp. 19.751.646.000.
“Prestasi ini juga merupakan berkat dukungan, sinergitas dan kerja keras jajaran pemerintah bersama DPRD Kabupaten SBD”, tuturnya
Dalam kegiatan upacara tersebut hadir Kapolres SBD, AKBP Sigit Harimbawan, Dandim 1629/SBD, Letkol Czi Novi Kurniawan, Ketua DPRD SBD, Rudolf Radu Holo, Waka Polres SBD, Kompol I Ketut Mastina, Sekda SBD, Fransiscus M. Adilalo, Danpos AU, Lettu Kal Yusuf Ridho, Perwakilan Pengadilan Negeri Waikabubak, Perwakilan Kejaksaan Negeri Waikabubak, Seluruh PJU Polres SBD, Pimpinan OPD Kabupaten SBD, dan tamu undangan lainnya.*** (MC. Kabupaten SBD/Isto)