Ikatan Keluarga Aru Hadir untuk Mempersatukan

:


Oleh MC KAB MERAUKE, Kamis, 20 Juli 2023 | 09:44 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 128


Merauke, InfoPublik - Keluarga Kepulauan Aru yang berada di Kabupaten Merauke untuk pertama kalinya setelah dibentuk 2002 yang lalu menggelar rapat kerja (Raker) besar di Auditorium Kantor Bupati Merauke, Rabu (19/7/2023).

Ketua Ikatan Keluarga Aru Kabupaten Merauke Salmon Dumgair mengungkapkan ada dua agenda besar yang dibahas dalam kegiatan yang berlangsung selama sehari penuh tersebut. Pertama adalah menetapkan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga organisasi yang akan menjadi pijakan bagi organisasi kedepan. Kemudian memilih pengurus masa bakti 2023-2028 baik untuk Ikatan Keluarga Aru maupun untuk Pemuda Ikatan Keluarga Aru. ‘’Jadi agendanya hanya dua saja,’’katanya.

Salmon Dumgair yang sehari-harinya bertugas sebagai Anggota Polres Merauke ini mengaku bahwa rapat kerja besar yang digelar ini merupakan pertama kalinya dilaksanakan setelah ditunjuk sebagai Ketua Ikatan Keluarga Aru pada 2002 lalu dan menurutnya sebuah kemajuan yang ingin dicapai organisasi kemasyarakatan ini.

Dikatakannya, sebagai orang yang berada di perantauan, wadah ini dibentuk tak lain untuk mempererat hubungan persaudaraan dan mempersatukan sesama orang Aru yang ada di Merauke. ‘’Organisasi ini hadir untuk mengakomodir semua dengan satu visi dan misi yakni mempererat hubungan persaudaraan dan mempersatukan antara kita orang Aru di tanah rantau,’’ jelasnya.

Menurutnya, jumlah warga Aru di Merauke yang sudah tercatat sekitar 165 kepala keluarga (KK) dengan jumlah sekitar 400 jiwa lebih. ‘’Itu yang sudah terdata, belum termasuk yang sampai saat ini belum terdata dengan kami,’’lanjutnya.Keluarga Ikatan Aru tersebut adalah warga dari Kabupaten Kepulauan Aru, Provinsi Maluku.

‘’Dulu, kami satu kabupaten dengan Maluku Tenggara yang didalamnya ada Dobo, Kei dan Tanimbar. Tapi masing-masing sudah berdiri sendiri.Kami Kabupaten Kepulauan Aru,’’ tambahnya.

Sementara Ketua Panitia Aru Seltit berterima kasih dengan adanya rapat kerja yang dilaksanakan ini. Karena menurutnya, selama ini dirinya tidak menyangka warga Aru yang ada di Merauke sebanyak yang ada ini setelah dilakukan pendataan.

‘’Saya pikir, kami warga Aru di Merauke hanya sedikit tapi setelah kami data ternyata banyak juga. Dan kita harapkan kedepan kami warga Aru yang ada di Merauke tetap kompak dan bersatu turut membangun daerah yang kita cintai ini,’’ungkapnya.(McMrk/02/Ngr/Eyv)