IDI Cabang Padang Sabet Juara I Lomba Cerdas Cermat se-Sumbar

:


Oleh MC KOTA PADANG, Minggu, 4 Juni 2023 | 09:45 WIB - Redaktur: Kusnadi - 104


Padang, InfoPublik - Prestasi diukir Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Padang. Organisasi perhimpunan dokter itu menyabet juara I Lomba Cerdas Cermat se-Sumatera Barat.

Prestasi itu didapat saat final Lomba Cerdas Cermat antar kader posyandu di salah satu hotel berbintang di Padang, Sabtu (3/6/2023). Pada lomba yang digagas IDI Sumbar itu, tim IDI Cabang Padang berhasil menyisihkan lawannya saat di babak final.

"Tentunya kami berucap syukur kepada Allah, semoga dengan adanya lomba ini akan menambah wawasan dan pengetahuan kami," ungkap Ketua Tim Pendamping IDI Padang, dr Lukman Hakim usai lomba.

Lomba Cerdas Cermat antar kader posyandu se-Sumbar ini merupakan rangkaian kegiatan Hari Bakti Dokter Indonesia (HBDI) ke 115. Hebatnya, dalam lomba ini IDI Cabang Padang mengutus kader posyandu dari Kelurahan Bungo Pasang. Daerah yang juga digadang-gadang sebagai pemuncak pada Lomba Gerakan PKK Tingkat Sumbar tahun ini.

"Kader posyandu merupakan kader yang begitu memahami tentang sunting, sejak awal memang optimis bisa meraih terbaik," ungkap pendamping lain dari IDI Padang, dr Frista Maulina.

Tiga kader posyandu asal Kelurahan Bungo Pasang yang tampil membawa harum nama IDI Padang yakni Hesty Rahmawati, Merry Susanti, dan Endang Tri Lestari. Ketiganya mampu menjawab setiap pertanyaan juri. Ketiganya mampu mengemas 2.083 poin.

"Kami selaku kader sangat bersyukur atas prestasi ini," ujar Merry Susanti.

Kader Posyandu Merry Susanti berterimakasih kepada IDI Padang dan IDI Sumbar yang telah membuka ruang dan kesempatan bagi kader posyandu untuk meningkatkan wawasan dan pemahaman tentang Germas dan edukasi stunting.

"Penyuluhan yang diberikan kepada calon ibu dan keluarga muda tentunya akan menjadi bekal untuk mempersiapkan generasi emas menuju Indonesia hebat 2045," ungkapnya.

Pada lomba cerdas cermat tersebut, Padangpanjang berada di peringkat kedua. Disusul Agam di tempat ketiga dan Bukittinggi sebagai juara harapan satu.

Berkat raihan prestasi itu, IDI Cabang Padang berhak memboyong trophy,, uang pembinaan, serta hadiah lain yang disiapkan panitia.(MC Padang / Charlie)