Diskominfo Kalsel Siap Sukseskan Sensus Pertanian 2023

:


Oleh MC Prov. Kalimantan Selatan, Rabu, 31 Mei 2023 | 09:50 WIB - Redaktur: Eka Yonavilbia - 124


Banjarbaru, InfoPublik - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kalsel siap mendukung suksesnya pelaksanaan Sensus Pertanian 2023 yang akan dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kalsel.

Kepala Diskominfo Kalsel, M Muslim mengatakan berdasarkan arahan Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kalsel, Roy Rizali Anwar pada kegiatan Bepandiran Data Banua di Kantor BPS Kalsel, Diskominfo Kalsel siap memberikan dukungan untuk mensosialisasikan dan pemetaan data yang berkaitan dengan pertanian.

“Data-data tersebut nantinya kita harapkan dapat diintegrasikan dengan Aplikasi Satu Data Banua. Apalagi sensus pertanian ini dilakukan secara nasional,” kata Muslim, Banjarbaru, Selasa (30/5/2023).

Ia menambahkan data-data tersebut sangatlah penting untuk menyusun sebuah perencanaan ataupun kebijakan pemerintah daerah dalam rangka menciptakan kedaulatan pangan dan kesejahteraan petani di Kalsel.

“Dengan adanya data tersebut tentunya akan memudahkan Pemerintah Daerah dalam membuat kebijakan khususnya terkait dengan sektor pertanian dalam rangka menciptakan kedaulatan pangan dan kesejahteraan petani di Kalsel,”jelasnya. (MC Kalsel/Jml/YIN/Eyv)